Danlantamal V Hadiri Pisah Sambut Pangkoarmada II

Surabaya,  koranpelita.com

Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) V Laksamana Pertama TNI Supardi didampingi Ketua Korcab V Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Prima Supardi menghadiri acara Pisah Sambut Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II bertempat di Monumen Jalesveva Jayamahe Dermaga Madura, Ujung, Surabaya. Senin (27/02/2023).

Pangkoarmada II diserahterimakan dari Laksamana Muda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat kepada Laksamana Muda TNI Maman Firmansyah, yang sebelumnya menduduki jabatan sebagai Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III (Kaskogabwilhan III).

Acara tersebut diawali dengan pesan dan kesan dari Laksda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat, M.M.S., dan perkenalan Laksda TNI Maman Firmansyah. Dalam pesan dan kesannya Laksda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat, M.M.S., menyampaikan bahwa digelarnya acara tersebut adalah bentuk kekeluargaan di Koarmada II selama menjabat sebagai Pangkoarmada II.

Sementara itu, Laksda TNI Maman Firmansyah menyampaikan bahwa dirinya akan terus berkomitmen untuk menjadikan Koarmada II menjadi Kotama yang terdepan dan akan lebih meningkatkan semangat tempur prajurit Koarmada II.

Acara pisah sambut ditutup dengan tradisi pelepasan (Farewell) pejabat lama. Sebelum meninggalkan Mako Koarmada II, Laksda TNI Hutabarat memberikan simbol senjata Cakra kepada Laksda TNI Maman. Selesai melepas Pejabat Lama, para Prajurit Koarmada II melaksanakan tradisi penyambutan Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah yang didampingi oleh Ketua Daerah Jalasenastri Koarmada II Ny. Happy Maman.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca