Sidak Minyakita di Pasaran, Bapanas; Temukan di Pasar Johar Dijual HET

Semarang,koranpelita com

Hilangnya minyakita di pasaran mendapat perhatian serius oleh tim gabungan Badan Pangan Nasional. Sehingga mereka harus turun ke lapangan mengecek kebutuhan masyarakat di berbagaoli pasar

Dengan turunnya tim tersebut berarti Pemerintah memastikan komoditas pangan tetap aman dan terjangkau masyarakat, apalagi dalam menghadapi puasa dan Hari Raya Idul Fitri satu bulan lagi.

Tim gabungan Badan Pangan Nasional (Bapanas) bersama Satgas Pangan Nasional, melakukan sidak di pasar tradisional Kota Semarang, Rabu (22/2/2023.)

Deputi Bidang Ketersediaan dan Stabilisasi Pangan Bapanas, I Gusti Ketut Astawa mengatakan, tujuan memantau ke pasar tradisional Kota Semarang untuk memastikan distribusi beras Bulog dan Minyakita.

“Dari hasil pantuannya beras Bulog tersebut sudah tersebar merata di pasar Johar maupun Peterongan Kota Semarang, dengan harga yang sesuai HET,” ujar I Gusti Ketut Astawa saat melakukan peninjauan di Pasar Peterongan Semarang, Rabu (22/2/2024).

Dalam sidak Tim Satgas Pangan masih menemukan pedagang yang menjual Minyakita dengan harga Rp 16.500 atau diatas harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditetapkan Pemerintah Rp 14.000.Temuan itu didapat saat sidak di Pasar Johar Semarang.

“Kecuai di Johar Baru, kemungkinan stok lama, kita akan menelusuri. Satgas Pangan Polri akan menindaklanjuti temuan tadi karena memang tidak salah pedagang, pedagang memperoleh dari sales dengan harga yang sudah Rp16.500, sehingga tidak mungkin dong pedagang jual murah,” tuturnya

I Gusti Ketut menginformasikan secara umum ketersediaan dalam kondisi aman, masyarakat diminta untuk tidak melakukan panic buying.

” Pemerintah akan menjamin ketersediaan stok Minyakita. Apalagi sudah ada amanat dari pemerintah untuk menyiapkan Minyakita ini sebanyak 450.000 ton per bulan. Artinya ini pasti akan disuplai terus, sehingga masyarakat akan mendapat harga yang wajar sesuai HET,” ujarnya.

Terkait  temuan penjualan Minyakita diatas harga eceran tetinggi yang telah ditetapkan, Tim Satgas Pangan Polri akan menindaklanjuti dan berkoordinasi dengan Tim Satgas Pangan Polri di daerah, untuk melakukan enelusuran dan mencari distributor yang menjual minyakita di atas HET.

“Untuk temuan langsung didalami Tim Satgas Pangan Polri yang ada daerah,” tutur Kombes Pol Deni Okvianto Satgas Pangan Polri

Satgas Pangan Polri mengajak pengawasan penjualan dan distribusi migor dilakukan bersama seluruh elemen masyarakat.

“Kita juga meminta peran serta masyarakat karena keterbatasan jumlah petugas dan lain lain untuk memberikan informasi informasi secara bertanggungjawab,” ujarnya.(sup)

About suparman

Check Also

TNI AL DAN TLDM RESMI GELAR PATKOR MALINDO 166/24

Belawan, koranpelita.com Untuk kesekian kalinya, TNI AL dan Tentera Laut Diraja Malaysia (TLDM) menggelar Patroli …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca