Jakarta,Koranpelita.com
Pabrikan smartphone realme, resmi memperkenalkan realme GT2 Pro yang siap membawa pengguna ke level berikutnya.
Ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 1 yang menggunakan arsitektur Armv9 terbaru dan teknologi 4mn untuk memberikan performa CPU 20% lebih cepat dan performa GPU hingga 30% lebih baik. Mesin AI Generasi ke-7- nya 4x lebih cepat dari pendahulunya. Selain itu, juga disematkan Trust Management Engine khusus yang sangat meningkatkan keamanan.
Chipset ini memiliki skor AnTuTu lebih dari 1 juta, ini memberikan kekuatan yang Anda butuhkan untuk mendapatkan hasil maksimal dari GT 2 Pro.
Snapdragon 8 Gen 1 merupakan prosesor pertama yang menggunakan teknologi 4nm baru dari Samsung, dengan performa 20% lebih cepat dan penghematan daya 30% lebih baik. Serta prosesor pertama yang menggunakan arsitektur Armv9 baru. Desain eight-core 1+3+4 baru: 1 core Cortex-X2 yang kuat pada 3GHz; 3 core Cortex-A710 performa tinggi pada 2.5GHz; 4 core Cortex-A510 hemat energi pada 1.8GHz.
Di bagian grafis tersemat, GPU Adreno generasi ke-4 baru, yang menawarkan kinerja 30% lebih cepat dan penghematan daya 25% lebih baik. Dengan Vulkan 1.1 API, GPU baru memiliki peningkatan performa 60% yang sangat besar.
Selanjutnya, performa AI Meningkat 400%, serta prosesor Hexagon yang memiliki fitur akselerator tensor 2x lebih cepat dan shared memory 2x lebih besar dari pendahulunya.
Secara keseluruhan performance dari prosesor Snapdragon 8 Gen 1 5G ini sangat stabil, dan layak diberikan kredit khusus.
Spesifikasi realme GT2 Pro
Display : 2K Resolution, 1440 xf 3216 Pixels, 525PPI
1-120Hz Adaptive Refresh Rate, Corning Gorilla Glass Victus
Design : Bio-polymer Material, Didesain oleh realme Design Studio × Naoto Fukasawa
Processor : Snapdragon™ 8 Gen 1 5G Processor, GT Mode 3.0
Cooling System : Stainless Steel Vapour Cooling Max
Industry Largest 36761mm² Total Heat Dissipation Area
Camera : 50MP Primary Camera with Sony IMX766 Flagship Sensor,
OIS + EIS World’s First 150° Ultra-wide Camera
40X Micro-lens Camera
Charge-Battery : 65W SuperDart Charge, 5000mAh Massive Battery
Connectivity : realme Antenna Array Matrix System
Audio : Dual Stereo Speakers, Dolby Atmos, Hi-Res Certification
Storage : Up to 12GB RAM + 256GB ROM
System : realme UI 3.0, based on Android 12. (Vin)