Wakasal Sholat Idul Adha Bersama Prajurit dan Keluarga TNI AL

Jakarta,  koranpelita.com

Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono didampingi Ny. Wiek Ahmadi Heri Purwono melaksanakan kegiatan ibadah shalat Idul Adha 1443 H bersama sama Pangkoarmada RI Laskdya TNI Abdul Rasyid K., Asops Kasal, Aspers Kasal, Pangkoarmada I, Kadisjarahal dan Danlantamal III Jakarta bertempat di lapangan bola Kolat Armada I. Minggu, (10/07) kemarin.

Dalam shalat Ied dengan Imam dan Khotib Dr. K.H. Asep Syaipudin menyampaikan khutbah tentang “Idul Adha Menumbuhkan Kepedulian Sosial”.

Sholat Ied berlangsung dengan khidmat dan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dalam peringatan tahun ini dilaksanakan secara sederhana dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat guna mencegah penyebaran Covid-19.

Sebelumnya disampaikan pula laporan penerimaan hewan kurban yang berada lingkungan TNI AL yaitu Masjid Nurul Bahri, Masjid Al-Barkah, Masjid Al-Ikhlas, Masjid Al-Mustaqim, Masjid Marmuqolis serta Mushola Nurul Iman dengan jumlah total 63 ekor sapi dan 210 ekor kambing.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca