268 Mahasiswa UMPR Ikuti Yudisium Luring Perdana, FISIP Terbanyak

Palangka Raya, Koranpelita.com

Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) telah melaksanakan kegiatan prosesi yudisium bagi mahasiswa Semester Ganjil Tahun Akademik 2021/2022. Kegiatan Yudisium ini digelar di Aula Utama, Kampus UMPR, Jalan RTA Milono km 1,5 Kota Palangka Raya, dengan tetap menjalankan protokol kesehatan pada Selasa (31/5).

Kampus terbaik di Kalimantan Tengah ini menggelar prosesi yudisium secara luring dengan diikuti total 268 orang yudisiawan/yudisiawati. Meski Kota Palangka Raya sudah menurun level PPKM nya ke level 2 namun Prosesi Yudisium berlangsung secara luring dengan tetap melaksanakan imbauan pemerintah untuk menerapkan Protokol Kesehatan dengan menggunakan masker.

Seperti diketahui, pada Selasa (31/5) UMPR telah meyudisium 268 mahasiswa. FISIP menjadi fakultas terbanyak yang menyumbangkan peserta Yudisium sebanyak 207 orang, disusul FKIP sebanyak 13 orang, Fapertahut sebanyak 10 orang, FAI sebanyak 5 orang, FTI sebanyak 17 orang, dan FIK sebanyak 16 orang. Seluruh peserta yudisium yang berjumlah 268 orang hadir di Kampus UMPR dan prosesi yudisium disiarkan secara langsung melalui Youtube UMPR.

Layaknya prosesi yudisium pada umumnya, mereka mengenakan pakaian lengkap dengan jas almamater UMPR dan selempang dada masing-masing yang menandakan mereka sebagai yudisiawan/i. Para pejabat yang hadir  dalam prosesi yudisium luring ini yakni  pejabat struktural seperti BPH, Rektor, Seluruh Wakil Rektor, Pimpinan Biro, Unit, Lembaga, dan Dekan dari masing-masing fakultas di lingkungan UMPR.

Pada yudisium kali ini Rektor UMPR, Dr.Sonedi, M.Pd mengucapkan selamat bagi para lulusan UMPR. “Selamat untuk pencapaian semua peserta Yudisium. Setelah saya bacakan yudisium ini maka para yudisiawan/i sudah resmi menjadi alumni UMPR,”sambung Dr. Sonedi, M.Pd, Selasa (31/5).

Dr. Sonedi, M.Pd juga berpesan bahwa yudisium ini merupakan gerbang untuk beraktivitas di dunia masyarakat. Segala yang sudah diperoleh selama kuliah di UMPR dapat dijadikan bekal untuk menghadapi tantangan yang ada di masyarakat saat ini. “Mari kita menjaga nama baik almamater UMPR dan bangunlah relasi sebanyak-banyaknya untuk memberikan informasi mengenai pekerjaan,”ujar Dr. Sonedi, M.Pd.

Rektor UMPR juga berpesan kepada para Yudisiawan(i) untuk membangun cita-cita yang tinggi dan terus mempunyai mimpi yang tinggi pula apalagi di era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0. “Karena dengan mimpi itulah kita bisa mengejar apa yang diinginkan. Selain itu, jangan takut untuk gagal, rasa syukur yang banyak pun harus ditanamkan dalam diri dengan kemampuan dan kompetensi yang ada walaupun pekerjaan di luar sangat kompetitif”, sambung lulusan S3 Universitas Negeri Malang ini. Selain itu, Dr. Sonedi, M.Pd juga mendorong para Yudisiawan/i untuk tidak hanya mencari kerja tapi juga ikut serta dalam menciptakan lapangan kerja kedepannya.

Para yudisiawan sudah sah menyandang gelar masing-masing sesuai Strata Pendidikan yang ditempuh. Mereka tinggal menunggu prosesi wisuda. “Adapun untuk Prosesi Wisuda akan dilaksanakan pada bulan Juni tepatnya pada hari Sabtu tanggal 4 Juni 2022,”ujar Dr. Sonedi, M.Pd mengakhiri sambutannya.

Pada kegiatan Yudisium ini juga, Rektor UMPR memperkenalkan 1 Dosen yang baru menyelesaikan Kuliah S3 nya yaitu, Dr. Ady Ferdian Noor, M.Pd. Setelah sesi pengalungan Gordon, kegiatan Yudisium ini juga diakhiri dengan sesi foto bersama antara Pejabat dengan Para Peserta Yudisium. (Sut).

About suparman

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca