Kasubdit PID Polda Kalsel Drs. Hamsan ( Tengah Kemeja Hitam) Bersama Awak Media.

Sinergi Bersama Media Massa Diharapkan Terus Terjalin, Polda Kalsel Posisi 10 Besar Tingkat Nasional

Banjarmasin, Koranpelita.com

Kedepan, sinergi komunikasi dan interaksi bersama media massa di Kalimantan Selatan (Kalsel) diharapkan dapat terus terjalin dengan baik.

Karena media massa, baik media cetak, elektronik maupun online, cukup banyak memberikan sumbangsih terkait pemberitaan maupun pemikiran dalam mendukung pekerjaan kepolisian khususnya bidang hubungan masyarakat (humas) di Polda Kalsel yang berkaitan dengan Informasi dan kegiatan bagi masyarakat.

Hal itu diungkapkan Kabid Humas Polda Kalsel, diwakili Kasubdit PID Drs. Hamsan, saat kegiatan silaturahmi rutin Bidang Humas Polda Kalsel bersama awak media, di Mapolda Kalsel di Banjarmasin, Selasa (24/5/2022).

Hamsan juga menyebutkan pentingnya silaturahmi dan hubungan antara sesama manusia ini juga terus diterapkan di jajaran Polda Kalsel.

“Rekan-rekan media punya peran penting dalam membantu menjernihkan, mencerahkan masyarakat melalui pemberitaan positif” kata dia.

Karena itu, dirinya berharap, komunikasi dan interaksi yang baik agar tetap terus terjalin kedepannya.
Tujuanya, agar dapat memberikan dampak positif dalam hal memberikan kontribusi dibidang informasi yang menciptakan kenyamanan bagi masyarakat.

Sisi lain, Hamsan menjelaskan, jika dalam kurun waktu ini pemberitaan yang disajikan Polda Kalsel terbilang cukup bagus. Karena bisa menggaet posisi peringkat 10 besar ditingkat nasional.

Seperti diketahui, Polda Kalsel melalui Bidang Humas, rutin menggelar kegiatan silaturahmi bersama media massa baik cetak, elektronil, dan online. (zulvan/pk)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca