Cocok untuk Kreator Konten, Ini Spesifikasi dan Harga Realme Book Prime

Jakart,Koranpelita.com

Realme memiliki portofolio perangkat elektronik yang terbilang lengkap. Tidak hanya smartphone, brand asal Tiongkok ini juga baru saja merilis laptop bernama realme Book Prime di Indonesia, yang dibuat untuk mengakomodir kebutuhan kreator konten.

realme Book Prime memiliki layar berukuran 14 inci dengan resolusi 2K. Urusan performa mengandalkan prosesor Intel Core i5 generasi ke-11. Laptop ini juga dilengkapi dengan sistem pendingin lebih efisien Dual Fan dan Vapor Cooling Liquid di dalam bodinya yang setipis 14,9mm.

Prosesor Intel Core i5 generasi ke-11 disandingkan dengan kartu grafis terintegrasi Intel Iris Xe, RAM 8 GB, serta memori SSD dengan kapasitas 512 GB.
Baterainya mendukung pengisian daya 65W Super Fast Charge. Hanya dengan 30 menit pengisian, baterai mampu terisi hingga kapasitas 50% dari kondisi kosong. Konsumen di Indonesia bisa mendapatkan laptop terbaru realme Book Prime dengan harga Rp Rp 11.499.000. (Vin)

About ervin nur astuti

Check Also

idsMED Aesthetics Indonesia Hadir dengan Membawa inovasi Terbaru dari Cynosure ke Pasar Indonesia

Jakarta, Koranpelita.com idsMED Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 2011, saat ini  mengalami pertumbuhan bisnis …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca