Rombongan Komisi III DPRD Kalsel, saat Audien dengan Kemen PUPR RI di Jakarta, Jumat (22/4/2022)

Sinkronkan DAK Tahun 2023, Hasanuddin Murad : Wakil Rakyat Di DPR Diharap Fokus Perjuangkan Kepentingan Kalsel

Jakarta, Koranpelita.com

Sinkronkan Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2023, Komisi III DPRD Kalimantan Selatan kunjungi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Jakarta Selatan, Jum’at (22/4/2022) pagi.

Rombongan Komisi III DPRD juga disertai Dinas PPUR Provinsi Kalsel, untuk mencoba menyinkronkan dengan program yang ada di Kalsel yang mungkin ada peluang pendanaan lebih di PUPR Prov Kalsel, Khususnya yang terkait dengan adanya program food estate.

Ketua Komisi III DPRD Kalsel H Hasanuddin Murad mengatakan, dari pertemuan bersama Kemen PUPR di Jakarta, diperoleh masukan yaitu bahwa Kalsel tak bisa mendapat dana reguler jika tanpa bantuan dari anggota DPR RI dari Kalsel yang duduk di pusat.

“Ternyata kita tidak bisa hanya mendapatkan dana dari pusat dengan cara regular, ini harus kita lakukan dengan cara bantuan dari anggota DPR RI yang mewakili Dapil Kalsel khususnya mereka yang di badan anggaran atau diteknis tertentu.” kata Hasanuddin Murad.

Karena itu, politisi Partai Golkar ini berharap untuk rekan-rekan yang mewakili Kalsel bisa fokus perjuangkan kepentingan Kalsel.

Kabid Bina Marga PUPR Provinsi Kalsel, M. Yasin Toyib, diakhir kegiatan menjelaskan, alokasi DAK ini nantinya semua kabupaten akan dapat untuk yang reguler. Sedangkan untuk sementara, penugasan untuk food estate berdasarkan data adalah Kabupaten Banjar, Barito Kuala dan HSS yang mendapat untuk penugasan penunjang pangan di Provinsi Kalimantan Selatan. (pk)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca