PT. Honda Power Products Production (HPPP) di tahun 2021 ini tetap bisa bertahan meskipun masih harus menghadapi pandemi yang masih mempengaruhi banyak pelaku bisnis. HPPP sendiri mengakui bahwa sektor pertanian dan perikanan juga harus ditopang dengan produk-produk yang berkualitas tinggi.
Sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk terus memberikan yang terbaik, belum lama ini produsen pompa air irigasi dan mesin pemotong rumput PT Honda Power Products Production (HPPP) berhasil mempertahankan prestasinya dalam acara penghargaan SNI Award 2021 sebagai bukti komitmen perusahaan hanya menjual dan memproduksi alat dan mesin pertanian yang terbaik.
PresidenDirektur HPPP, Mr. Shinichi Itakura, dalam keterangan tertulisnya, Senin (27/12/2021) mengatakan, hal ini menjadi pencapaian berarti bagi perusahaan sepanjang kehadiran Honda Power Products di Indonesia.
Dia meyakini produk Honda Power Products bisa diterima luas masyarakat Indonesia dan semakin dipercaya. Sebagai bukti komitmen HPPP dalam mempertahankan produk yang berkualitas, kali ini dibuktikan dengan keberhasilannya dalam prestasi mendapatkan dua kali penghargaan “Perak” dari BSN (Badan Standardisasi Nasional) pada gelaran SNI Award 2019 dan 2021.
“Pencapaian ini memotivasi perusahaan agar terus menghadirkan produk mesin serbaguna yang memenuhi standar agar meningkatkan produktivitas untuk sektor yang berkaitan,” kata Mr. Itakura.
Kebutuhan alat dan mesin pertanian di Indonesia yang tinggi menjadi motivasi utama bagi perusahaan untuk memproduksi dan menjual alat dan mesin pertanian terbaik. HPPP meraih penghargaan SNI Awards sebagai bentuk komitmen perusahaan untuk memproduksi alat dan mesin pertanian yang berkualitas tinggi. (Foto/Ist).
Penghargaan yang diperoleh perusahaan ini berdasarkan penilaian BSN terhadap kategori Perusahaan/Organisasi besar Barang Sektor Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika dengan melalui proses penilaian tim evaluator yang kompeten dan berpengalaman di bidangnya. Pihak Dewan Juri, yang diketuai oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, terdiri dari 19 orang yang ahli di bidang standardisasi.
Mr. Itakura mengatakan bahwa pencapaian ini bisa terjadi karena perusahaan telah memenuhi persyaratan regulasi, diantaranya menerapkan SNI ISO 9001:2015, SNI 141:2020, Honda Corporate Good Governance, Honda Engineering Standard dengan produk utamanya yaitu Pompa Air Sentrifugal Irigasi merek Honda (dengan type WB dan WL series), dan mesin pemotong rumput merek Honda (Brushcutter type UMR435N series).
Di tahun 2021, mengingat Indonesia sebagai negara agraris, maka sektor pertanian di Indonesia masih menjadi sektor esensial, sehingga Honda Power Products memproyeksikan kinerja tahun depan akan lebih baik lagi karena semua pompa yang diproduksi sudah tersertifikasi SNI.
Honda Power Products juga membuktikan komitmennya dalam membantu masyarakat menyelesaikan pekerjaannya yang sesuai prinsip perusahaan “Helping People Get Things Done” dengan menghadirkan produk untuk kebutuhan pertanian, perikanan, serta profesional hingga ke seluruh penjuru negeri.
“Kami berkomitmen untuk selalu mendukung produktivitas masyarakat Indonesia dan menjadi pemimpin untuk pasar mesin serbaguna khususnya alat mesin pertanian dan perikanan,” tutup Mr. Itakura. (Vin)