Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ir. Pangeran Khairul Saleh, M.M,

Komisi III DPR Berharap Penambang Bisa Berkontribusi Dalam Percepatan Penanganan Covid-19 di Kalsel

Banjarmasin, Koranpelita.com

Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ir. Pangeran Khairul Saleh, M.M, berharap para penambang dan pengusaha bisa berkontribusi dalam percepatan penanganan Covid-19,
baik alat kesehatan, vaksin dan lainnya demi Kalsel aman dan terkendali.

Karena lanjut Wakil Ketua Komisi III DPR membidangi Hukum, HAM dan Keamanan ini. Sektor batu bara mampu menghasilkan kurang lebih Rp130 hingga 170 triliun pertahun. Sehingga sangat relevan bisa turut andil terhadap percepatan penanganan covid-19.

Hal itu diungkapkan Khairul Saleh, kepada awak media, usai melakukan kunjungan kerja di Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) di Banjarmasin, Jumat (19/11/2021) pagi.

“Jadi kita berharap para penambang bisa ikut andil berkontribusi pada penanganan covid,” kata Khairul Saleh.

Terkait kunjungan ke Polda Kalsel, Wakil rakyat dari Dapil Kalsel I ini menyatakan bukan kunjungan supervisi namun hanya kunjungan biasa ke dapilnya, sekaligus turut berupaya mendukung program pemulihan ekonomi nasional dan perkembangan penanganan covid-19 di Kalsel.

Berdasarkan paparan Kapolda kalsel Irjen Pol Rikhwanto, lanjut politisi PAN ini, dari 3.1 juta jiwa penduduk Kalsel, 44% sudah mendapat vaksinasi.
Hal itu sebagaimana perintah Preseiden Ir. Joko Widodo yang menarget pada Desember 2021 nanti 70% sudah tervaksin.

Sebelumnya rombongan Komisi III DPR RI yang juga menyertakan Arteria Dahlan, Gilang Dhielafararez, H. Safaruddin, H. Rudy Mas’ud, dan lainya ini  menggelar pertemuan tertutup, dan juga dihadiri Kepala Kejaksaan Tinggi Kalsel, Rudi Prabowo Aji dan petinggi lainnya. (zulvan/pik)

About kalselsatu

Check Also

Asisten Administrasi Sekda Jateng, MEJIC 2025 Ajang Promosi Budaya Jawa Tengah

SEMARANG,KORANPELITA – Asisten Administrasi Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah, Dhoni Widianto berharap, para mahasiswa dari …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca