Bupati Lamsel Kembali Bedah Rumah Warga Palas Yang Roboh Tertimpa Pohon

Lampung Selatan, Koranpelita.com

Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto kembali menggulirkan program bantuan bedah rumah untuk rumah tidak layak huni (RTLH).

Kali ini, Nanang Ermanto memberi bantuan bedah rumah kepada Suhhudin (56), warga Desa Sukaraja, Kecamatan Palas.

Sehari-hari Suhhudin bekerja sebagai buruh lepas. Ia tinggal di rumah semi permanen berukuran 4×6 meter. Saat ini rumah Suhhudin roboh akibat tertimpa pohon Aren beberapa bulan lalu.

Atas kejadian itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto didampingi Pelaksana tugas (Plt) Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Muhadi dan Camat Palas Rika Wati menyambangi kediaman Suhhudin untuk menyampaikan bantuan bedah rumah, pada Minggu (5/9/2021).

Disela kunjungannya, Nanang Ermanto berjanji akan membangun kembali rumah Suhhudin melalui program bantuan bedah rumah dari Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.

“Nanti luas bangunannya kita tambah lagi. Dari 4×6 meter menjadi 6×6 meter. Mudah-mudahan ketika ditinggali nanti lebih nyaman,” ujar Nanang saat berbincang dengan Suhhudin.

Pada kesempatan itu, Nanang Ermanto juga meminta kepada Camat dan Kepala Desa setempat agar menggerakkan masyarakat sekitar untuk bergotong royong membantu pembangunan rumah Suhhudin.

“Bu Camat dan Pak Kades ajak masyarakat gotong royong membangun rumah ini lagi. Nanti material bangunannya kita siapkan. Kita utamakan gotong royong agar masyarakat memiliki rasa saling peduli dengan tetangga sekitarnya,” tandasnya. (Kmf/ali)

About suparman

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca