Memudahkan Masyarakat Dapatkan Pelayanan Terbaik, KAN Luncurkan KANIA

Jakarta,Koranpelita.com

Tidak dapat dipungkiri, pandemi yang terjadi selama lebih dari setahun terakhir memberikan pengaruh besar pada adaptasi penggunaan internet oleh masyarakat. Saat ini, transformasi digital menjadi sebuah kebutuhan yang tidak bisa dielakkan lagi. Untuk itulah, kita harus dapat memanfaatkan artificial intelligent (AI). Salah satu inovasi yang dikembangkan oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN) adalah Layanan Digital KANIA.

Ketua KAN yang juga Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad pada Sabtu (21/8/2021) di Jakarta mengatakan Layanan Digital KANIA merupakan suatu sistem layanan digital dengan memanfaatkan AI untuk memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan terbaik. Hal ini sejalan dengan visi Bapak Presiden Joko Widodo saat melaunching Online Single Submission (OSS) beberapa waktu lalu terkait kemudahan perijinan berusaha, dengan target, dari mudah menjadi sangat mudah.

“Saat pemerintah menerbitkan Undang-Undang Cipta Kerja yang pada intinya adalah kemudahan perijinan berusaha berbasis risiko maka diberikan dulu ijinnya baru kemudian dicek atau trust but verify. Dalam proses verifikasi, setelah kita memberikan kepercayaan kepada pelaku usaha, disitulah kemudian kita memerlukan akreditasi, sertifikasi, pengujian di laboratorium, inspeksi, audit, dan lain sebagainya  yang semuanya menjadi tanggung jawab KAN untuk memastikan kompetensi lembaga-lembaga yang terlibat.. Oleh karenanya, KAN juga ingin memberikan kontribusi terhadap apa yang menjadi visi Presiden tersebut melalui layanan Digital KANIA,” ujar Kukuh.

Layanan Digital KANIA, juga akan mendekatkan diri kepada customer. Ketika berkomunikasi, tentunya kita tidak ingin ada halangan. Oleh karenanya, melalui KANIA, customer dibantu dengan digital assistant menggunakan AI. Jadi seakan-akan seperti berkomunikasi dengan staf.

KANIA disematkan dalam platform yang populer di masyarakat yang dapat diakses 24 jam 7 hari seminggu, dimanapun dan kapanpun dapat mengakses informasi. Misal, Whatsapp (WA), FB Messenger, Line, dan telegram.  Sehingga masyarakat sudah akrab dengan fitur-fitur tersebut. Masyarakat tidak perlu download aplikasi, hanya aplikasi-aplikasi yang biasa digunakan saja. Jika menggunakan Whatsapp, bisa langsung mengirimkan pesan ke nomor yang sudah ditentukan yakni 08175180821. Sangat praktis, dan siapapun bisa pakai.

Kelebihan Layanan Digital KANIA sendiri adalah aplikasi menggunakan AI sehingga AI bisa memfilter dan mengolah pertanyaan-pertanyaan yang ada di masyarakat dan memberikan jawaban yang dibutuhkan oleh masyarakat; selalu online 24 jam setiap hari; menggunakan platform yang “user friendly” yang pada akhirnya menjadikan pelanggan semakin puas dengan layanan KAN.

Ke depan, Kukuh berharap Layanan Digital KANIA bisa terintegrasi dengan KAN Management Information System (KANMIS) sehingga semua layanan akreditasi yang diberikan oleh KAN bisa menjadi “service in the pocket”. (Vin)

About ervin nur astuti

Check Also

Ketua DPP PKS: Rendahnya Pendapatan Jadi Tantangan Kinerja APBN 2024

Jakarta, Koranpelita.com Ketua DPP PKS menanggapi paparan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyebutkan Anggaran Pendapatan dan Belanja …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca