Danwingdikum: Pahami Hukum TNI Maupun TNI AU

Bogor, Koranpelita.com

Pendidikan kursus Perwira Hukum dilaksanakan sebagai upaya lembaga pendidikan dalam memenuhi pencapaian sasaran sesuai kurikulum, disinilah saudara sebagai perwira siswa diharapkan dapat mengerti dan memahami ilmu pengetahuan tentang hukum yang telah diberikan oleh instruktur. Untuk itulah manfaatkan waktu sebaik-baiknya, dengan belajar dan berlatih.

Demikian dikatakanKomandan Wing Pendidikan Umum (Danwingdikum) Kolonel Sus Peni Saptaning Putri, S.H., M.H., dalam sambutan tertulis yang disampaikan oleh Danskadik 501 Letkol Adm Gusti Sopyan Nur, S.E., saat membuka Pendidikan Kursus Perwira Hukum A-6, Bogor., kamis (19/8/21).

Diungkapkannya,  tujuan dilaksanakan pendidikan Suspa hukum ini adalah untuk membekali Perwira TNI Angkatan Udara yang bertugas dibidang profesi hukum. Sehingga setelah mengikuti pendidikan ini, Perwira siswa tersebut diharapkan memiliki pengetahuan dibidang hukum dilingkungan TNI Khususnya TNI Angkatan Udara, serta dapat memberikan saran dan pendapat kepada pimpinan.

“Untuk itu dalam menempuh pendidikan Perwira siswa akan menerima materi pelajaran meliputi bidang studi pembinaan kejuruan yaitu mengenai organisasi hukum di lingkungan TNI Angkatan Udara dan di luar TNI AU serta aspek hukum penyelenggaraan operasi udara, Peraturan perundang-undangan, Hukum pidana dan hukum acara pidana, Hukum perdata, hukum militer meliputi hukum pidana militer, hukum disiplin prajurit, peradilan militer, Hukum internasional serta materi lainnya,” paparnya.

Di akhir pendidikan para perwira siswa akan melaksanakan latihan praktis. Dimana lattis tersebut sebagai salah satu sarana untuk menguji keterampilan siswa, sehingga siswa mampu mengaplikasikan ilmunya pelajaran baik teori maupun peraktek yang telah diberikan oleh para instruktur.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca