Maknai HUT RI ke 76, DPRD Kalsel Berharap Semua Pihak Peduli Keluarga Korban Covid-19

Banjarmasin, Koranpelita.com

Maknai momentum Hari Kemerdekaan (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 76 Tahun 2021 diharapkan makin menumbuhkan kepedulian antar sesama. Terlebih dalam situasi dan kondisi bangsa dan negara ini masih menghadapi pandemi Covid-19, dan belum berakhir.

Karena itu, dibutuhkan adanya perhatian lebih kepada para korban virus corona yang meninggal dunia, khususnya bagi keluarga yang ditinggalkan, seperti anak-anak yang orang tuanya meninggal dunia setelah terpapar Covid-19, termasuk tenaga kesehatan (nakes).

“Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) diharapkan dapat memberikan perhatian khusus kepada keluarga korban pandemi Covid-19 tersebut, baik itu tenaga kesehatan maupun masyarakat umumnya,” ujar
Ketua DPRD Provinsi Kalsel H Supian HK, kepada awak media di Banjarmasin, Senin (16/8/2021).

Dirinya lanjut H Supian HK, sudah mengusulkan ke Pemerintah Provinsi Kalsel dengan tujuan kepada Kementerian Sosial di Jakarta agar memberikan perhatian kepada keluarga korban Covid-19 yang meninggal dunia.

Bantuan semisal, yaitu untuk pendidikan bagi anak-anak yang orang tuanya meninggal dunia karena Covid-19.

Politisi Golkar ini menambahkan tak hanya perhatian dari pemerintah pusat yang diharapkan, tapi perlu juga kolaborasi antara pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten dan kota, bagaimana cara memperhatikan mereka yang jadi korban Covid-19 ini.

“Coba bayangkan anak-anak yang orang tuanya meninggal dunia karena Covid-19, tentunya mereka harus kita perhatikan masa depannya, terutama pendidikannya dan bagaimana cara anak-anak itu bertahan hidup,” kata dia.

Sisi lain H Supian HK mengakui memang ada pihak-pihak yang mungkin sudah memberikan perhatian dengan mengulurkan bantuan Tetali bagaimana kelanjutan hidup mereka itulah yang harus sama-sama dipikirkan. (pik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca