TMMD Bukti Kecintaan TNI Kepada Masyarakat Khususnya Di Wilayah Tertinggal

Semarang,koranpelita com

Bukti nyata kemanunggalan TNI dengan masyarakat, Kodim 0704/Banjarnegara terus digalakkan meski waktu tinggal sepuluh hari pelaksanaan terus mengejarnya. Target sasaran fisik pelaksanaan TMMD Reguler ke-111 yang berada di Desa Kebutuhjurang Kecamatan Pagedongan Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, sudah bisa dilihat hasilnya.

Sasaran fisik TMMD Reguler ke-111 yang dilakukan oleh Kodim 0704/Banjarnegara meliputi pengecoran jalan sepanjang 1.926 Meter dan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 6 Unit dari program TMMD.

Tidak hanya sasaran fisik, pelaksanaan TMMD juga melakukan kegiatan non fisik seperti penyuluhan tentang pernikahan dini, hukum, pengembangan UKM, penanganan bencana dan memberikan wawasan kebangsaan sebagai upaya menumbuhkan rasa kecintaan masyarakat kepada NKRI.

Waka Pendam IV/Diponegoro Letkol Inf Muchlis Gasim, S.H., M.Si mengatakan, TNI adalah dari rakyat oleh rakyat  dan untuk rakyat, sehingga TMMD ini merupakan bukti kecintaannya TNI terhadap masyarakat melalui pembangunan di wilayah yang tertinggal.

“ Pemberdayakan semua potensi yang ada, mulai dari geografi, demografi maupun kondisi sosial menjadi potensi pertahanan, termasuk di dalamnya aspek ekonomi, sosial budaya, pertahanan dan keamanan maupun aspek-aspek berpengaruh lainnya “, terangnya.

Dia mengatakan, dengan terlaksananya sasaran fisik maupun non fisik yang dilakukan oleh Kodim 0704/Banjarnegara pada pelaksanaan TMMD Reguler ke-111, dapat membantu meringankan beban masyarakat dan meningkatkan perekonomian khususnya pada masa pandemi Covid 19.(sup)

About suparman

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca