Harganas Ke 28 Bupati Dan Ketua DPC PDIP Ajak Tuntaskan Pencegahan Stunting

Cianjur, koranpelita.com – Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke 28 Timgkat Kabupaten Cianjur, dilaksanakan di Kecamatan Suknahara, Cianjur selatan, Selasa (29/06/2021).

Kepaa Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DPKB P3A) Kabupaten Cianjur, H Himam Haris mengemukakan kepada koranpelita.com, Senin (29/06/2021) dalam memperingati Harganas Bupati Cianjur, H Herman Suherman mengatakan kondisi saat ini kita dihadapkan kepada masalah stunting yakni kondisi gagal tumbuh pada balita.

Herman mengajak kepada semua pihak untuk bersama- sama memerangi stunting yaitu dengan cara memaksimalkan delapan fungsi keluarga dan 1000 HPK serta rajin ke Posyandu untuk memantau tumbuh kembang anak.

“Melalui momentum hari keluarga nasional Herman mengajak selamatkan anak- anak kita dari bahaya stunting nasional dan ayo wujudkan Cianjur Zero Stanting,” ajak Bupati

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur, Susilawati, mengajak seluruh masyarakat untuk memgenali gejala stunting.

Menurutnya secara nasional menunjukkan dari tiga anak yang lahir satu diantaranya terancam stunting.

Ada pun din Cianjur saat ini, berdasrkan data 26 persen anak yang akan dilahirkan terancam stunting.

Susi mengajak mari kita cegah dan selesaikan masalah stunting ini melalui perawatan ibu hamil dan bayi yang baru lahir dengan pemberian nutrisi dan gizi yang baik ” Keluarga adalah kunci dan solusi untuk menuntaskan stunting,” ucapnya. (mans).

About redaksi

Check Also

PNS Kodiklatal Surabaya Gelar Aksi Donor Darah dalam Rangka HUT KORPRI ke-53 Tahun 2024

Surabaya, koranpelita.com Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-53 Tahun 2024, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca