Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja berikan Bantuan yang langsung diterima Pimpinan Pompes Al Husna Waziyadah KH. M Sya'un

Bupati Bekasi Silaturohmi Ulama di Ponpes Al Husna Waziyadah

Bekasi, koranpelita.com – Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja bersilaturahmi dengan para alim ulama, para santri serta masyarakat Kecamatan Sukakarya pondok pesantren Al Husna Waziyadah di Desa Sukamurni Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi, pada Jumat (04/06/2021)..

Kunjungan diterima langsung oleh pimpinan pondok pesantren Al Husna Waziyadah, KH. M. Syam’un dan para ustadz dan ustadzah.

Bupati Bekasi mengatakan, kedatangannya ke Pondok Pesantren Al Husna Waziyadah dalam rangka silaturohmi alim ulama.

“Hari ini saya datang langsung ke pondok pesantren Al Husna Waziyadah, untuk bersilaturahmi dan melihat kondisi pondok pesantren. Dimana tadi saya sudah melihat adanya pembangunan masjid di pondok pesantren tersebut yang masih dalam proses,” kata Eka.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bekasi menyalurkan bantuan dari Baznas Kabupaten Bekasi dan CSR bank bjb senilai Rp 30 Juta untuk pembangunan pondok pesantren. Bantuan tersebut langsung diterima.

Pimpinan Ponpes Al Husna Waziyadah KH. M Syam,un menyampaikan terimakasih atas kunjungan dan silaturohmi umaro Kabupaten Bekasi sehingga komunikasi dan ikatan bisa terjalin baik.

“Kami perwakilan dari pondok pesantren Al Husna Waziyadah mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan untuk pembangunan pondok pesantren ini. Semoga Allah SWT membalas kebaikannya, dan bantuan ini akan kami manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” kata KH M Syam’un.

Dalam kunjungannya ke Kecamatan Sukakarya, Bupati Eka juga menyalurkan bantuan dari Baznas Kabupaten Bekasi untuk ratusan anak yatim dan dhuafa berupa tas sekolah, uang saku dan sembako. (Ane)

About redaksi

Check Also

Sidang Paripurna Akhir Masa Jabatan MPR 2019-2024: Bamsoet, Apresiasi Kiprah Anggota Dalam Menjaga Stabilitas Poitik dan Perjuangkan Kepentingan Rakyat

JAKARTA,KORANPELITA- Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo menuturkan masa bakti MPR RI periode 2019-2024 merupakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca