Palangka Raya, Koranpelita. com
Personel Satbrimob Polda Kalteng laksanakan latihan operasional penggunaan Kendaraan Taktis (Rantis) Anti Anarki di Mako Satbrimob Polda Kalteng Jl.Tjilik Riwut KM.32 Kota Palangka Raya. Kamis (03/06/2021)
Pelatihan dibawah komando Seksi Binlatops (Pembinaan, Latihan dan Operasional) Satbrimob Polda Kalteng. Maksud tujuan pelaksanaan latihan ialah untuk meningkatkan kemampuan personel agar semakin mahir dalam pengoperasionalan kedaraan taktis dan juga untuk menyamakan presepsi pada pelaksanaan tugas dilapangan.
Dansatbrimob Polda Kalteng Kombes Pol Bambang Widjanarko Baiin, S.I.K., M.Si Mengatakan, kemampuan personil dalam menghadapi masa ketika melaksanakan pengamanan unjuk rasa sangatlah penting, bagaimana caranya menghalau masa agar tidak bersikap anarkis ataupun menindak oknum unjuk rasa yang anarkis sesuai dengan standart operasional prosedur yang berlaku guna mencegah adanya pelanggaran HAM dengan tetap mengutamakan keselamatan personel dalam pelaksanaan tugas dilapangan.
“Diharapkan dengan latihan ini personil dapat menambah kemampuan bagaimana melakukan taktik pengamanan anti anarkis terhadap masa unras ketika dilapangan yang sudah memasuki eskalasi merah dengan tetap menjunjung tinggi HAM serta keselamatan priadi masing-masing,” tuturnya.(Sut).