Magelang, Koranpelita.com
Disaat warga sedang terlelap, tiba-tiba dikejutkan suara ledakan yang cukup keras. Ledakan yang terjadi Kamis (22/4/21) pukul 01.30 WIB tersebut terjadi di dusun Pasar Anyar, RT.01/06 kelurahan Sumberrejo, kecamatan Mertoyudan, kabupaten Magelang.
Ledakan kuat terjadi akibat bubuk mercon yang tiba-tiba meledak tersebut mengakibatkan sejumlah warga terbangun. Lokasi ledakan tepat di sebelah kanan Polsek Mertoyudan.
Akibat ledakan tersebut mengakibatkan1 orang luka-luka dan 1 orang meninggal dunia. Korban luka bernama TG (21th) warga Blabak, Magelang sedangkan korban meninggal bernama Elen Putra Ramadhan (21th) warga Brontokan RT.03/06 desa Danurejo. Elen merupakan putra kedua pasangan Guntoro dan Rulhayati.
Menurut saksi mata dan juga tetangga korban Budi.S (49th) kronologis kejadian berawal pada sekitar pukul 01.15, saat Elen dan Tedi berada di ruang tamu mengotak-atik sepeda motor.
“Elen memang ahli bidang kendaraan roda dua,kemudian sekitar pukul 01:30 WIB kemungkinan korban dan temennya sedang menimbang obat bahan peledak untuk mercon dan tiba tiba terjadilah ledakan yang mengakibatkan dinding rumah retak,atap plafon hancur,” jelasnya.
Mendengar ledakan tersebut dan melihat ada 2 korban, sekitar pukul 01.40 WIB Budi melarikan korban ke RSUD Tidar Kota Magelang.
Sesampai di RSUD dan dilakukan pemeriksaan, sekitar pukul 03.00 WIB pihak rumah sakit menyatakan bahwa saudara Elen meninggal dunia dan temen korban masih dirawat di IGD RSUD Tidar.
“Pukul 05.00 WIB dengan menggunakan ambulans, jenazah Elen di bawa pulang,” bebernya.
Menurut pihak keluarga, jenazah dimakamkan hari ini pukul 10.00 WIB di makam desa Brontokan. (tuti)