Bekasi, koranpelita.com – Ribuan guru di Kabupaten Bekasi mulai dilakukan vaksinasi Covid-19. Vaksinasi dilakukan dalam rangka mempersiapkan pembelajaran tatap muka di sekolah.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, dr Alamsyah mengatakan vaksinasi terhadap guru dilakukan di setiap Puskesmas kecamatan.
“Iya sudah mulai dilakukan vaksinasi guru,” kata dr Alamsyah, Selasa (16/03/2021).
Berdasarkan data yang diterima, terdapat 18.000 ribu guru di Kabupaten Bekasi. Kendati demikian, vaksinasi dilakukan secara bertahap disesuaikan ketersediaan vaksin yang didistribusikan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
“Di Cikarang Timur sudah berjalan, target 500 guru. Sukawangi itu 120 guru, target seluruh sekitar 2.000 guru sementara ini,” kata dia.
18.000 guru yang divaksinasi itu mulai dari tingkat PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengan Atas (SMA) / Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Para guru diprioritaskan untuk mendapat vaksin dengan harapan pembelajaran tatap muka bisa segera dilaksanakan.
“Termasuk dosen dan guru honorer. Guru SMA meskipun bukan kewenangan kabupaten, tapi sepanjang itu warga Kabupaten Bekasi tetap akan diprioritaskan menerima vaksin,” kata dia. (Ane/Bc)