PD PII Kabupaten Bekasi Adakan Latihan Manajemen Strategis

Bekasi, Koranpelita.com

Penguru Daerah Pelajar Islam Indonesia (PII) Kabupaten Bekasi mengadakan Latihan Manajemen Strategis (LMS) Sabtu-Minggu 28-29 November 2020 di SDIT Ashiddiqiyyah, Cikarang Barat

Kegiatan ini bertema Pengoptimalan Kader dalam Beradministrasi di Era Digital, tujuan kegiatan ini agar kader PII yang sudah mengikuti Intermediate Training bisa memanage event dan organisasi PII.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh kader PII se Jakarta Raya. Teguh salah seorang peserta kegiatan mengatakan kegiatan ini mendorong kader PII ke ranah yang lebih berkemajuan.

Sementara koordinator Pengurus Wilayah (PW) PII Jakarta. Rizki Ulfahadi menyatakan pelatihan manajemen strategis ini, urgensinya tidak diragukan lagi dalam organisasi.

“Ilmunya pun tidak hanya bermanfaat selama di organisasi ini, tapi manfaatnya berlanjut hingga teman-teman kader PII dewasa dan menua dan menjadi pelopor di masyarakat” ujarnya.

Dalam kesempatan ini Ketua Umum Pengurus Wilayah (PW) PII Jakarta. Anja Hawari Fasya menyambut baik diadakannya kursus LMS bagi peningkatan kualitas kader,

“Esensi kursus adalah peningkatan keterampilan atau skill. Latihan manajemen srategi memiliki muatan khusus untuk menunjang skill kader PII. Belajar administrasi, ilmu literasi dan seluk beluk manajemen” ungkapnya. (RW)

About redaksi

Check Also

Sidang Paripurna Akhir Masa Jabatan MPR 2019-2024: Bamsoet, Apresiasi Kiprah Anggota Dalam Menjaga Stabilitas Poitik dan Perjuangkan Kepentingan Rakyat

JAKARTA,KORANPELITA- Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo menuturkan masa bakti MPR RI periode 2019-2024 merupakan …

One comment

  1. Kegiatan yang bagus mendorong kader” Pii lainnya untuk membuat keterampilan untuk bermanfaat bagi masyarakat Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca