126 Siswa SD dan MI Berprestasi Terima Bantuan Peralatan Sekolah.

Ngaglik, Koranpelita.com

Pemerintah Kalurahan Sukoharjo memberikan apresiasi terhadap siswa siswi SD dan MI yang berprestasi dengan cara memberikan bantuan berupa peralatan sekolah baik tas maupun peralatan sekolah.

Bantuan  berasal dari Dana Desa bidang pendidikan Kalurahan Sukoharjo sebesar Rp 34.980.000 ,- dengan dana tersebut dialokasikan untuk siswa siswi yang berprestasi tingkat SD dan MI se Kalurahan Sukoharjo demikian Sujadi Kasie Pelayanan Sukoharjo dalam laporannya.

Sementara itu Lurah Sukoharjo Bara Hernowo Natali,SH,MSI menyampaikan ucapan selamat kepada siswa siswi SD dan MI sebanyak 126 yang merupakan kader kader pimpinan kedepan dari Sukoharjo yang sekarang ini berprestasi juara 1,2,3 di tingkat SD dan MI baik negeri maupun swasta di Kalurahan Sukoharjo.

Bara Hernowo berharap tetap dipertahankan prestasi yang sudah diraih dan terus ditingkatkan ke jenjang yang lebih tinggi.Pihak Kalurahan Sukoharjo hanya bisa membantu peralatan sekolah dari Dana Desa yang bisa dialokasikan tahun ini. harapannya tahun tahun mendatang lebih meningkat lagi.

Wahyu Iken Estri, SE Kepala UPT Pelayanan Pendidikan Kapanewon Ngaglik menyambut antusias bahwa Kalurahan Sukoharjo telah menganggarkan dari Dana Desa untuk membantu peralatan sekolah untuk 7 SD dan MI se Sukoharjo berjumlah 126 anak berprestasi.

Hal seperti ini bisa ditiru di Kalurahan lainnya sehingga bagi yang berprestasi harus diapresiasi pihak pemerintah untuk warganya. disamping itu juga bisa untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah ini.

Dalam penyerahan ini hadir perangkat desa, babinkamtibmas, Babinsa, BPD, dan tokoh masyarakat serta undangan lainnya. Dari Aula Kalurahn Sukoharjo KIM Ngaglik melaporkan. ( Srp ).

About redaksi

Check Also

Tim PkM USM Sosialisasi Diversifikasi Olahan Buah Pala di SMKN H Moenadi Ungaran

SEMARANG,KORANPELITA – Tim Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Semarang (PkM USM) melakukan Sosialisasi Diversifikasi Olahan Buah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca