HUT ke 494 Kabupaten Serang, Mahasiswa Minta Solusi Masalah Pengangguran

aSerang, Koran Pelita.com

Memasuki 494 Tahun Kabupaten Serang, Organisasi Mahasiswa (Ormas) Hamas  dan HMI MPO Serang, menganggap kinerja Pemkab Serang masih menyisakan pembangunan yang belum terselesaikan.

Hal itu dikatakan salah satu orator demo dalam aksi solidaritas di depan pendopo Kantor Bupati Serang, Alun-alun Kota Serang, Kamis(8/10).

Korlap Aksi, Hamas Serang, Ahmad mengatakan, persoalan saat ini, misalnya pengangguran yang tidak ada solusi. Menurutnya, Pemkab Serang bisa lebih bersinergi dengan anak muda milenial di Kabupaten Serang.

“Mereka ini kurang gaul, jadi tidak dapat menciptakan entrepreneur muda. Padahal bisa menciptakan lapangan kerja baru. Jadi mereka para anak muda di Kabupaten Serang kurang diajarkan wirausaha,” kata Ahmad.

Kabid Jaringan dan Relasi, HMI MPO Cabang Serang, Muhammad Ridwan menambahkan, banyaknya kinerja belum maksimal, dan Kabupaten Serang jauh kearah ideal.

“Kita minta transparansi anggaran pembangunan, agar masyarakat dapat mengetahui progres pembangunan di Kabupaten Serang. Kita juga minta pengawasan secara ketat, dan diusut tuntas untuk perusahaan yang telah mencemari sungai ciujung,” kata Muhammad Ridwan sambil membubarkan aksi solidaritas tersebut.

Sementara berdasarkan informasi data Badan Pusat Statistik Provinsi Banten, indeks angka pengangguran Kabupaten Serang yang sebelumnya tertinggi di Provinsi Banten, telah menurun sejak tahun 2017 meskipun tidak signifikan.

Ditahun 2015 mencapai 91.840 Ribu jiwa pengangguran, data statistik BPS menyebutkan adamya penurunan hingga  tahun 2019 mencapai 4,15 persen. (MR/Rah).

About redaksi

Check Also

Kodiklatal Gelar Rapat Persiapan Pembangunan Zona Integritas Tahun 2025

Surabaya, Koranpelita.com Kodiklatal menggelar rapat persiapan pembangunan Zona Integritas Tahun 2025 pada hari Rabu, 20 …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca