Bandung, Koranpelita.com
Salah satu upaya pencegahan dan penanggulangan terpaparnya personel Koharmatau virus Covid-19, sebanyak 650 personel dan keluarga mengikuti rapid test Covid-19.
Dinas Kesehatan Koharmatau menyelenggarakan rapid test Covid-19, yang dipimpin langsung oleh Komandan Koharmatau Marsekal Muda TNI Tri Suryono, yang berlangsung di Balai prajurit Boediardjo, Makoharmatau, Lanud Husein Sastranegara, Bandung, Senin (28/10/2020).
Menurut Kakes (Kepala Kesehatan) Koharmatau Letkol Kes Supriyanto, S.Km., sebanyak 650 personel yang ikut menjalani rapid test ini terdiri dari prajurit, PNS Koharmatau dan keluarga besar dari personel Koharmatau.
“Keinginan Komandan Koharmatau yang diberikan jaminan kesehatan terkait Covid-19 tidak hanya prajurit dan PNS Koharmatau akan tetapi keluarga besar prajurit diantaranya istri dan anak juga harus dijamin tidak terpapar oleh Covid-19” kata Letkol Supriyanto. S.Km.
Ia menjelaskan seluruh personel Koharmatau termasuk Depohar Jajaran khususnya di wilayah Bandung, akan menjalani rapid test yang kemungkinan dapat tertular virus corona (Covid-19).
“Selanjutnya bila terdapat personel dan keluarga apabila hasil tes tersebut positif, maka orang tersebut akan menjalani tes swab, melakukan isolasi mandiri atau dirujuk ke shelter selama menunggu hasil. Bila kondisi memburuk sebelum hasil diperoleh, maka pasien akan dirujuk ke RS TNI Angkatan Udara”. Tegasnya.
Selain melihat secara langsung Komandan Koharmatau, Wadan Koharmatau Marsekal Pertama TNI J Parulian S., juga ikut serta dalam pelaksanaan rapid test Covid-19 dan diikuti oleh seluruh pejabat, perwira, bintara, tamtama, tamtama, PNS Koharmatau beserta keluraga.(ay)