Kontingen Mabesau Juara I Lomba Senam (SAH) 2020

Jakarta,  Koranpelita.com

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali membuka secara resmi lomba senam Stay At Home (SAH) antar Kementerian dan Lembaga, di halaman kantor Kemenpora, baru-baru ini.

Menpora dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada 22 kementerian dan lembaga yang telah berpartisipasi dalam rangka memeriahkan Hari Olahraga Nasional ke-37, yang akan diperingati 9 September mendatang.

Lanjutnya, ditengah pandemi Covid-19 yang belum bisa dipastikan berakhir, maka salah satu cara untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 adalah dengan memperkuat daya tahan tubuh.

“Kegiatan senam ini, berguna untuk memperkuat imun kita, selain itu juga dalam rangka menjaga kebugaran,” ujar Menpora.

Dibagian akhir sambutannya, Menpora berharap dimasa mendatang, kegiatan lomba senam ini akan semakin banyak pesertanya.

Adapun juara dalam perlombaan senam stay at home Kementerian dan Lembaga yaitu Juara I Mabes TNI AU, Juara II Kemenpora, dan Juara III STP NHI Bandung.(dispenau)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Berikan Sepeda Listrik untuk Motivasi Kopka Totok yang Sedang Sakit Stroke

Surabaya, Koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah memberikan sepeda listrik kepada Kopka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca