Bekasi, koranpelita.com – Dandim 0509/Kabupaten Bekasi, Letkol Kav Tofan Tri Anggoro melakukan kunjungan kerja di PT. Tesco Indomaritim Jln. Pasar Emas, Desa Muara Bakti, Kec. Babelan, Rabu (26/8/2020).
“Kunjungan yang dilakukan Kami lakukan merupakan monitoring obyek fital yang berada di wilayah Kabupaten Bekasi, “tutur Dandim Letkol Kav Tofan.
Dandim 0509 menjelaskan, PT. Tesco Indomaritim merupakan satu dari sekian banyak perusahaan pembuat kapal di Indonesia. Dengan membuat kapal plat baja dan aluminium berkinerja tinggi yang ditenagai dengan sistem Waterjet atau sistem Propeller.
“Kami Silaturohimi dan melihat-lihat pembuatan Kapal di sini (PT. Tesco),” ujarnya.
Sementara itu, HRD PT. Tesco Indomaritim, Agus didampingi Manager Teknik, Sulaiman menyampaikan, Tesco Indomaritim didirikan pada tahun 1989 sebagai perusahaan yang aktif dalam peralatan maritim, khusus di bidang manufaktur Stern Arrangement, dan Propeller yang membuat pengecoran dengan kapasitas 3,500 MM.
“Kami (PT. Tesco-red) selain membuat kapal pesanan ke luar negeri juga pesanan TNI AL dan TNI AD,” tuturnya singkat. (Ane)