Danlanal Tegal Anjangsana ke Mantan Pejuang ALRI CA. IV Tegal

Tegal,  Koranpelita.com

Komandan Pangkalan TNI AL Tegal Letkol Mar Ridwan Azis, M. Tr. Hanla., CHRMP., melaksanakan anjangsana ke mantan pejuang ALRI CA.IV ( Corps Armada IV )Tegal yang bertempat di Jalan Cempaka No. 24, RT 06/ RW 05 Kel. Kejambon Kec. Tegal Timur Kota Tegal.Selasa (4/8).

Komandan Lanal pada kesempatan ini melaksanakan anjangsana ke Kediaman Kopral Purn Bakrie Mantan Pejuang Corp Armada IV (CA.IV) dalam rangka silahturahim dan menyambut peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke – 75 Tahun 2020.

Sebagai Komandan Pangkalan TNI AL Tegal yang membawahi 2 Kotamadya dan 5 Kabupaten dari Kab. Brebes sampai Kab. Batang di wilayah pesisir pantura, Komandan Lanal sapaan akrab Ridwan Azis dengan keinginan yang besar untuk menggali dan memahami lebih luas lagi tentang sejarah TNI AL pada masa perjuangan di Masa penjajahan Belanda. Dimana waktu itu BKR Laut salah satu satuan gerilya yang gigih melawan penjajahan masa belanda. Salah satunya adalah Kopral Bakrie mantan Pejuang ALRI CA.IV yang satu satunya saat ini masih hidup saksi dalam sejarah kala itu di Kota Tegal Kota Kelahiran Cikal Bakal lahirnya TNI AL di Negara Kesatuan Republik Indonesia ( NKRI ).
Berikut adalah Biodata mantan pejuang ALRI CA.IV Kopral ( Purn) Bakrie ( Mantan pejuang ALRI CA.IV Tegal ) yang bersangkutan lahir di Tegal, pada 10 Nopember 1930 silam, tinggal di Jl. Cempaka No. 24 Kel. Kejambon Kec. Tegal Timur Kota Tegal, beragama : Islam, statusnya Kawin dan dikaruniai 4 orang anak.

Kopral Bakri ini sehari-harinya aktif di Organisasi Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut (PPAL) Rayon Tegal.

Pada kegiatan ini Danlanal Tegal diterima langsung Kopral Purn Bakrie didampingi anggota keluarga dan dalam penyampaian Danlanal Tegal pada intinya : “Mohon maaf yang sebesar besarnya kami baru sempat silaturahmi datang kesini, biarkan kami yang muda muda ini meneruskan perjuagan Bapak Bakrie. Kunjungan ini dalam rangka peringatan Kemerdekaan RI ke – 75 tahun 2020, maka kami sowan kepada para pejuang yang masih hidup untuk minta wejangan paling tidak agar kami bisa mewarisi semangatnya. Semoga kita bisa menjaga amanah perjuangan ini, karena Bapak telah berjuang sekarang kita bisa menikmati hasilnya dan semoga nantinya perjuangan akan diteruskan lagi pada generasi muda berikutnya””Jelas Danlanal Tegal.

Adapun pesan yang disampaikan Kopral Purn Bakrie yang intinya :
“Teruskan perjuangan ini dan ingat pesan Bapak Sukarno jagalah negerimu jangan sampai terjajah kembali oleh Bangsa Asing”.

Anjangsana ke Kediaman Kopral Purn Bakri Mantan Pejuang Corp Armada IV (CA.IV) selesai diakhiri dengan pemberian bendera Merah Putih dan paket sembako oleh Danlanal Tegal.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca