Kajati Kalsel Arie Arifin, Bersyukur Kepada Allah Bisa Laksanakan Kurban

Banjarmasin, Koranpelita.com

Ucapan kata “Syukur” kepada Allah SWT, hingga dapat melaksanakan ibadah kurban pada Hari Idul Adhy 1414-H kali ini, merupakan ungkapan pertama yang di lontarkan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Kalsel (Kalsel) Arie Arifin SH MH disela penyembelihan 11 ekor sapi kurban, di komplek Apartemen Adhyaksa, di Banjarmasin, Senin (3/8/2020).

Melalui ibadah kurban yang sudah dilaksanakan dengan lancar dan aman saat itu pula dia meminta masyarakat kurang mampu menjadi prioritas untuk diberikan daging kurban.

” Saya minta dagingnya diprioritaskan untuk masyarakat yang berhak menerimanya,” pinta Kajati.

Diapun meminta jajarannya dan semua yang hadir agar momen Hari Raya Kurban ini dapat dimaknai untuk mempertebal keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, didalam kehidupan sehari-hari

“Jadi berkurban, tidak saat Idul Adha saja, tapi bisa juga dalam kehidupan sehari-hari sebagai wujud ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” jelas Arie Arifin.

Pelaksanaan ibadah kurban hari itu, dihadiri Wakajati Kalsel, Masnunah SH MH, para Asisten, koordinator, para kasie dan jaksa serta pegawainya dam dipandu oleh Ustadz Murtadi, dan Ustadz H Fauzan.

Adapun dari 11 ekor sapi, dua diserahkan kepada organisasi lain dan 9 ekor pelaksanan penyembelihan dilakukan di lokasi setempat. (Ipik)

About kalselsatu

Check Also

Pj Gubernur Jateng Komitmen Bangun Pemerintahan Berintegritas dan Antikorupsi

SURAKARTA,KORANPELITA – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berkomitmen membangun pemerintahan yang berintegritas dan antikorupsi. …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca