Jakarta, Koranpelita.com
Dalam upaya meringankan beban ekonomi masyarakat, Pusterad bersama Forkompimko Jakarta Timur melaksanakan kegiatan Bakti sosial Binter TA.2020 bertempat di Danau Setu Cipayung Jl. Setu Cipayung No.6 RT.009 RW.05 Kelurahan Setu Kecamatan Cipayung Jakarta Timur, Selasa (28/7/2020).
Bakti sosial Binter Pusterad yang dihadiri Danpusterad Letjen TNI Yoppye Onesimus Wayangkau, Wadan Pusterad Mayjen TNI Bambang Ismawan, Danrem 051 /Wkt Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E, Dandim 0505/JT Kolonel Kav Rahyanto Edy Yunianto, Walikota Jaktim M.Anwar S.Si,M.AP, Kapolres Jaktim diwakili Kabag Ops AKBP Arief, Wakil Ketua DPRD DKI H. Misan Samsuri.
Rangkaian kegiatan Binter Bakti sosial yang diawali dengan olahraga bersepeda santai Gowes dari kantor Camat Cipayung menuju Danau Setu Cipayung dengan Rute Jl. Bina Marga – Gempol – Jl.Raya Bambu Apus – Melintas Jembatan Bambu Apus – Jl.H.Karim – Jl. Raya Setu dan Finish di Danau Setu Cipayung.
Rombongan sepeda santai tiba di Danau Setu dan disambut dengan acara Tradisi Betawi (Palang Pintu) dari Sanggar Ondel ondel Mpok Minah.
Kegiatan Acara dilanjutkan dengan gunting pita peresmian Jogging Track oleh Danpusterad dan Walikota Jakarta timur , dilanjutkan pengecekan lokasi Jogging Track sepanjang 150 M dilokasi Danau Setu Cipayung.
Kemudian penanaman pohon oleh Danpusterad dan jajaran Forkopimko Walikota Jakarta timur dan Penaburan bibit ikan didanau Setu menggunakan Ponton Kubus Apung Bermesin Jonson Oleh Danpusterad dan Forkopimko Walikota Jakarta timur dengan jumlah 130.000 bibit ikan.
Danpusterad Letjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau menyampaikan bahwa Kegiatan pembinaan teritorial seperti karya bakti dan berupa pemberian tenda kepada UMKM binaan Pusterad yang berada di sekitar Kelurahan Setu dan telah merehab 2 rumah tidak layak huni di RW 02 Bantarjati dan di Jalan Puskesmas RW 3 Kelurahan Setu, kemudian merehab rumah ibadah di Kelurahan Jatimurni yang akan dilaksanakan pada awal bulan Agustus.
Kemudian yang kedua kegiatan Karya Bhakti dan bakti sosial seperti ini akan terus diselenggarakan oleh pusterad sebagai wujud kegiatan pembinaan teritorial yaitu untuk membantu dan mengatasi kesulitan masyarakat yang ada di sekitar kita.
-“Saya selaku Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat selalu mengharapkan kerjasama seperti ini dapat dipertahankan dan Saya berpesan kepada terutama bapak camat ketua rw RT kita biasanya di budaya kita di Indonesia ini kita bisa membangun tetapi kita tidak bisa merawat dan menjaga kegiatan ini sudah diusahakan oleh Walikota dan kita semua bisa merawat apa yang sudah kita buat supaya bisa bermanfaat dalam jangka waktu yang panjang kepada masyarakat kita yang ada di sekitar sini dan ini harus timbul dari kesadaran dari masyarakat untuk menjaga Karena kita buat seperti begini di berbagai macam tempat tahun pertama bagus berjalan 1 tahun terus sepertinya tidak ada yang tanggung jawab lalu terus terbengkalai, Saya berharap mudah – mudahan ini bisa memberi manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar sini,” tegas Danpusterad.
Rangkaian kegiatan Baksos Binter Pusterad dengan Olahraga sepeda santai, penanaman pohon dilokasi Danau Setu, Penaburan bibit ikan, Pembagian Paket sembako secara Simbolis, Penyerahan bantuan kios tenda dan Penyerahan kunci rumah yang selesai di rehab.
Seluruh rangkaian acara kegiatan baksos selesai ditutup dengan doa oleh Bintal Pusterad Letda A. Saipul, selama pelaksanaan kegiatan situasi aman dan kondusif.(@pendim jt)