Lantamal III Bekali Prajurit Dengan Pengetahuan Hukum Humaniter dan HAM

Jakarta,  Koranpelita.com

Asisten Operasi (Asops) Danlantamal III Kolonel Laut (P) Hari Widjajanto diwakili Kadiskum Lantamal III Letkol Laut (KH/W) Nentine F, S.H., M.Tr. Hanla., membuka Latihan Hukum Humaniter Internasional dan HAM 2020 diikuti 30 peserta berlangsung selama tiga hari di Gedung CAT Mako Lantamal III, Jalan Gunung Sahari No. 2 Ancol Jakarta Utara, Selasa (14/7/2020).

TNI AL sebagai bagian integral dari TNI mempunyai tugas menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI, dan melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara. Dalam pelaksanaannya, TNI memiliki tanggung jawab untuk memahami dan mengimplementasikan penegakan, perlindungan dan penghormatan terhadap ketentuan-ketentuan hukum humaniter internasional dan HAM.

Hukum humaniter internasional dimaksudkan untuk melarang perang, tetapi hukum humaniter internasional bertujuan untuk melindungi manusia yang terlibat pertikaian bersenjata/perang dengan ketentuan-ketentuan HAM atau prinsip-prinsip kemanusiaan agar tidak menimbulkan banyak kerugian, baik dari segi materiil maupun immateriil, termasuk personel sipil yang tidak terlibat dalam pertikaian bersenjata/perang.

TNI AL yang bertugas secara langsung maupun tidak langsung dalam pelaksanaan tugas OMP ataupun OMSP harus mengetahui ketentuan-ketentuan hukum humaniter internasional dan HAM agar pelaksanaan tugas tercapai dan tidak ada pelanggaran prinsip-prinsip kemanusiaan.

“Kegiatan latihan hukum humaniter internasional dan HAM ini diharapkan mampu untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman serta menyamakan visi, misi, persepsi, pola sikap dan tindakan yang berkaitan dengan penerapan hukum humaniter internasional dan HAM pada pelaksanaan tugas OMP dan OMSP. Saya tekankan kepada seluruh peserta agar menyimak dengan baik materi yang diberikan guna untuk dipedomani dan diterapkan dalam penugasan,” tegas Kolonel Hari dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Kadiskum Lantamal III.

Hadir dalam kegiatan tersebut Tim ICRC Cristian Donny Putranto, S.H., LLM., Ny. Dinihari Puspita, Kadiskum Koarmada I Letkol Laut (KH) Dedi Endang Susilo, S.H., M.Pd.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Berikan Sepeda Listrik untuk Motivasi Kopka Totok yang Sedang Sakit Stroke

Surabaya, Koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah memberikan sepeda listrik kepada Kopka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca