Semarang,Koranpelita.com
Kegiatan bakti sosial berupa pemberian sembako kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, kembali dilaksanakan jajaran Polda Jateng bersama Kodam IV Diponegoro, Senin (18/05/2020)
Kapolda Jateng Brigjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St. bersama Pangdam IV Diponegoro hari ini memfokuskan di lima tempat yakni, pertama penyerahan sembako di Pura Agung Giri nata terletak di jalan Sumbing no.12 kecamatan Gajah mungkur, selanjutnya yang kedua di Klenteng Sam Poo Kong jalan Simongan no 129 Bongsri kecamatan Semarang Barat, yang ketiga di gereja Katholik Katedral santo Perawan Maria Ratu Rosario yang ada di jalan pandanaran no.9 Randusari kecamatan semarang Selatan, dilanjutkan yang ke empat di GPIP Immanuael jalan letjen suprapto no.32 Tanjung mas kecamatan semarang Utara, terahir yang kelima di Wihara Tanah Putih – San Theravada Indonesia jalan Dr. wahidin no 12 jomblang candisari
” Kami memfokuskan sejumlah 531 titik baksos terdiri dari Gereja 386 titik, Vihara 62 titik, Pura 49 titik dan Klenteng34 titik,”ujar Kapolda kepada awak media di Semarang.
Dijelaskan Kapolda, jumlah orang sebagai sasaran baksos sebanyak 1.732
Terdiri dari Gereja 1.180 orang , Vihara 219 orang, Pura 170 orang, Klenteng : 163 orang
” Jumlah sembako yg di bagikan terdiri dari Beras 8.267 kg, Gula : 1.109 kg, Minyak goreng 1.855 liter Mie instant 12.225 bungkus,”katanya.
Selain itu, Kapolda berpesan kepada masyarakat untuk bisa melaksanakan hidup bersih, sering cuci tangan, hindari kerumunan dan tak mudah terpengaruh ajakan yang malah melanggar hukum.
Sementara itu, salah satu penerima bantuan Ibu Endang (58 th) merasa bersyukur bisa mendapatkan bantuan tersebut. Pihaknya pun tak lupa mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang datang memberikan bantuan tersebut.
“Kami ucapkan terimakasih bapak Kapolda beserta bapak Pangdam yang telah memberikan bantuan ini., Pemberian bantuan sembako ini sangat membantu bagi kami,” Imbuhnya.(sup)