Gowes Sepeda, Danlanal Cilacap Kunjungi Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap

Cilacap,  Koranpelita.com

Dengan gowes sepada didampingi Perwira Staff, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Cilacap Letkol Laut (P) Bambang Marwoto, PSC.,M.S., melaksanakan kunjungan ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap, Jalan Penyu Cilacap, Selasa (12/5).

Kedatangan Danlanal beserta Perwira Staff tersebut, disambut langsung oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap, I Nyoman Sidakarya, S.H, diruang kerjanya.

Danlanal menyampaikan, tujuan kunjunganya ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap, selain silahturahmi serta memperkenalkan diri sebagai pejabat baru, juga untuk meningkatkan sinergitas kerjasama antara Lanal Cilacap dan Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap.

“Ini merupakan salah satu cara membagun komunikasi antara lembaga. Untuk itu, dengan adanya sinergitas antara dua lembaga diharapkan dapat saling mendukung tugas masing-masing. dalam pelaksanaan operasi SAR ” ungkap Danlanal.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Apel Dansatkowil TNI AD 2025, Momentum Perkuat Peran Teritorial TNI AD

Banyumas,KORANPELITA.COM– Apel Komandan Satuan Komando Kewilayahan (Dansatkowil) Terpusat Tahun 2025 yang digelar di Kecamatan Rawalo, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca