Subang, koranpelita.com – Perseroan Terbatas (PT) DAHANA (PERSERO) kembali memberikan bantuan Alat Perlindungan Diri (APD) ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang, Rabu (29/04/2020) di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Subang untuk membantu penanganan pandemi Covid-19 di Kabupaten Subang.
Bantuan APD ini diserahkan oleh Ketua PKBL PT DAHANA (Persero) Eman Suherman dan diterima langsung oleh Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Subang, H. Ruhimat didampingi Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Subang, H. Agus Maskur Rosyadi.
“Alhamdulillah bantuan yang DAHANA berikan sangat membantu sekali dalam penanganan Covid-19 di Kabupaten Subang,” ungkap Haji Ruhimat saat menerima bantuan.
Sementara itu, Eman Suherman menjelaskan, kali ini DAHANA menyerahkan bantuan APD berupa Hazmat suit, kacamata pelindung, masker N95, face shield, sarung tangan latex, cover sepatu, cover head, masker biasa, hand sanitizer, dan jas hujan.
“Bantuan APD kali ini dikhususkan untuk tenaga medis yang merupakan garda terdepan dalam dalam memerangi Covid-19,” ujar Eman Suherman.
Sebagaimana diketahui, selain bantuan APD tersebut, PT DAHANA (Persero) juga telah memberikan berbagai bantuan dengan menyediakan sarana cuci tangan dibeberapa titik yang menjadi prioritas dan melakukan penyemprotan cairan disinfektan disejumlah fasilitas umum se Kecamatan Cibogo serta bantuan lainnya. (Spr)