Jakarta,Koranpelita.com
Menyambut Hari Kartini yang jatuh setiap 21 April, warga Perumahan Daan Mogot Baru, Jakarta Barat, membagikan masker, hand sanitizer dan
vitamin secara gratis kepada para petugas titik chek point di terminal bus Kalideres, Selasa (21/4).
Dalam kegiatan ini, mereka membagi-bagikan sebanyak 50 paket di dua pos chek poin yaitu di terminal bus Kalideres dan di pos lantas Daan Mogot.
Kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok perempuan dan para ibu-ibu rumah tangga yang dilakukan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap petugas yang menjaga penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam upaya pelaksanaan COVID-19.
Salah satu warga perum Daan Mogot Baru Sulastri (30) mengatakan, pembagian masker, pembersih tangan dan vitamin ini diawali dari petugas yang berjaga di pos chek poin di Terminal Kalideres. Kemudian, menuju pos chek poin di Jalan Daan Mogot.
“Kita memberikan 50 masker, 50 vitamin, dan pembersih tangan kepada para petugas,” kata Sulastri.
Ia menjelaskan, ini adalah bentuk kepedulian dirinya sebagai perempuan pada saat hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April, untuk membantu petugas dalam pengawasan PSBB di pos chek point. Maka dari itu diberikan masker, pembersih tangan dan vitamin.
“Semoga kegiatan ini bisa dicontohkan warga lainnya agar dapat membantu semaksimal mungkin untuk petugas yang berjaga di pos chek point diberi kesehatan,” imbuhnya.
Sementara, Kepala Terminal Bus Kalideres, Revi Zulkarnaen memberikan apresiasi kepada warga Perumahan Daan Mogot Baru, yang telah memberikan bantuan bagi para petugas gabungan yang bertugas di chek point terdiri Polri/TNI, Dishub dan Satpol PP dalam menangani COVID-19.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada warga perum Daan Mogot Baru yang masih peduli kepada petugas. Kami sangat senang atas kepedulian warga yang ikut membantu petugas,” terang Revi saat dikomfirmasi, Rabu (22/4). (Iv)