Salurkan bantuan ODP.

Pemkab Bekasi Salurkan Bantuan Pangan untuk ODP di Setiap Kecamatan

Bekasi, koranpelita.com – Sebagai upaya meringankan beban masyarakat di tengah masa darurat Covid-19, Pemerintah Kabupaten Bekasi menyalurkan bantuan kepada warga yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bekasi, Abdillah Majid mengatakan bantuan itu diberikan agar semua masyarakat yang berstatus ODP tidak perlu memikirkan biaya kebutuhan pangan selama dalam masa pemantauan.

“Pemberian bantuan itu diberikan kepada seluruh ODP di setiap kecamatan di Kabupaten Bekasi,” kata Abdillah Majid, Rabu (1/4/2020).

Pihaknya menyampaikan, bantuan pangan tersebut merupakan salah satu bentuk langkah percepatan penanganan penyebaran virus Corona dari Gugus Tugas COVID-19 yang sebelumnya telah dibentuk Pemerintah Kabupaten Bekasi.

“Tentunya kita berharap dengan adanya bantuan yang diberikan, para ODP  dapat melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing sehingga kita bisa mencegah dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kabupaten Bekasi,” tuturnya.

Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Bekasi, Rusmiyah menambahkan bantuan yang diberikan kepada ODP terdiri dari 9 kg beras, air mineral, mie instant, ikan sarden, minyak goreng, makanan ringan serta bubur bayi.

“Untuk bubur bayi bila satu Kepala Keluarga  ada balitanya baru diberikan,” ungkapnya.

Hingga kini, sambungnya, bantuan terus diberikan kepada masyarakat yang bersatus ODP di setiap kecamatan secara bertahap. Apabila ada ODP bertambah, maka mereka juga akan mendapat bantuan tersebut.

“Tetapi harus ada laporan dan surat dari kecamatan,” kata dia. (***)

 

About redaksi

Check Also

Pemprov Jateng Jajaki Kerja Sama dengan Uzbekistan untuk Wisata Religi dan UMKM

JAKARTA,KORANPELITA– Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bakal menjajaki jalinan kerja sama dengan negara Uzbekistan untuk berbagai …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca