Surabaya, Koranpelita.com
Tim tenis Lapangan Staf Mako Denmako Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) menjadi tim terkuat dalam cabang tenis lapangan memperingati Hari Pendidikan Angkatan Laut (Hardikal) ke-74 tahun 2020 dengan mendapatkan satu medali emas dua perak dan satu perunggu. Final pertandingan Tenis lapangan tersebut di laksanakan di Lapangan Tenis Kodikmar Gunungsari Surabaya, Selasa, (11/3).
Adapun dalam pertandingan Tenis Lapangan memperingati Hardikal ke-74 tahun 2020 ini panitia mempertandingkan tiga nomor, antara lain tunggal prestasi, ganda Putra dan Ganda Campuran.
Pertandingan tenis lapangan ini diikuti enam satuan kerja di bawah Kodiklatal. Keenam Satker tersebut adalah Staf Mako Denmako, Kodikopsla, Kodikmar, Kodikdukum Puslatdiksarmil dan Gabungan tiga Puslat Mako antara lain Puslatlekdalsen, Puslatopsla dan Puslatmar.
Raihan medali Emas Staf Mako Denmako diperoleh dari nomor tunggal prestasi melalui atlit Aroy setelah difinal mengalahkan atlet prestasi dari Kodikdukum atas nama Daniel dengan 9-6, untuk peringkat ketiga tunggal prestasi juga diraih oleh Staf Mako Denmako atas nama atlit Hafidah.
Untuk dua medali perak diraih dari ganda Putra dan ganda campuran. Diganda Putra Staf Mako Denmako harus mengakui keunggulan ganda Putra Kodikdukum dengan skor 2-9. Sedangkan di partai Ganda Campuran Tim Staf Mako Denmako juga harus mengakui keperkasaan ganda campuran Kodikmar dengan skor 1-9.
Dengan berakhirnya pertandingan tenis lapangan tersebut pengumpulan medali terbanyak diurutan pertama tim Staf mako Denmako dengan 1 medali emas 2 perak dan 1 Perunggu, diurutan kedua Kodikdukum meraih 1 emas dari Ganda Putra dan 1 perak dari nomor prestasi sedangakn diurutan ketiga di raih tim Kodikmar setelah meraih 1 emas dari ganda Campuran
Letkol Laut (KH) Drs Kadiman yang juga Komandan Kontingen Staf Mako Denmako merasa puas dengan capaian prestasi atlit Tenis Lapangan dalam rangka Hardikal ke -74 tahun 2020 ini, pasalnya dalam pertandingan tersebut tim Staf Mako Denmako berhasil menempatkan seluruh wakil di babak final, tetapi hanya satu emas yang bisa diraih akan tetapi dimedali perak mengumpulkan yang terbanyak sehingga juara umum masih tetap terpegang.(ay)