Plt Bupati Cianjur Ketemu Pemegang KPM Dan Menegur TKSK

Cianjur, Koranpelita.com

Pelakana tugas tetap (Plt) Bupati Cianjur, Jawa Barat, H. Herman Suherman, bertemu dengan warga pemegang kartu penerima manfaat (KPM) sembako di Desa Jambudipa, Warungkondang, Cianjur, Selasa (10/3).

Dalam kesempatan itu, Plt Bupati
menegur Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Warung Kondang, karena masih banyak warga penerima Bantuan Sosial Program Sembako (BSPS) yang mengeluhkan kualitas beras yang kurang baik.

Teguran disampaikan langsung Herman, saat menghadiri acara Cianjur Ngawangun Lembur (CNL), di desa Jambudipa, Warungkondang.
Puluhan warga kecamatan Warungkondang, yang hadir di acara CNL mengacungkan tangan ketika ditanya, Plt Bupati Cianjur apakah masih menerima bantuan beras berkualitas jelek.

Sebelumnya karena ketidaksiapan e warung menyediakan freezer, bantuan protein hewani sempat disubtitusi dengan abon sapi.Bantuan Sosial Program Sembako, periode Maret-Agustus 2020 ini nilainya ditambah dari Rp 150 ribu menjadi Rp 200 ribu.

Plt Bupati Cianjur ke Desa Jambu Dipa, melaksanakan kegiatan Cianjur Ngawangun Lembur (CNL), sekaligus mendampingi Menteri Sosial, Juliari P Batubara, launching Penyaluran Sembako. (Man Suparman)

About redaksi

Check Also

Nana Sudjana, Minta Aturan Masa Tenang Pilkada 2024 Dipatuhi 

Semarang,KABARNO.Com– Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meminta semua elemen masyarakat, termasuk pasangan calon, dan tim …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca