Melawi, koranpelita.com
Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi, S.H., S.I.K., M.H didampingi Wakapolres Melawi Kompol Jajang, S. Kom beserta Kasat Binmas AKP TP. Marbun dan Kasi Propam Ipda Samuji melaksanakan tatap muka dan silaturahmi dengan masyarakat Desa Paal Kecamatan Nanga Pinoh, Jumat (06/3/2020) sore.
Dalam kunjungannya, Kapolres beserta rombongan sholat Ashar berjamaah bersama masyarakat Desa Paal dan tokoh agama di Masjid As – Shobirin.
“Sambil berkeliling, kami berkunjung bersilaturahmi dengan masyarakat dan tokoh agama, melihat situasi kamtibmas dilingkungan masyarakat secara langsung menjelang Pilkades dan Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Melawi ini,” sampainya.
Dikesempatan ini, dirinya mengajak Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kamtibmas menjelang hingga pasca pelaksanaan Pilkades dan Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Melawi.
“Patut diakui dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif ini perlu kerjasama yang baik serta harmonis dengan semua elemen masyarakat. Baik itu toga, tomas maupun masyarakatnya sendiri,” ungkapnya.
Dikatakan Kapolres, tokoh agama dan tokoh masyarakat mempunyai peranan yang penting untuk ikut menjaga suasana kondusif di masyarakat.
Oleh sebab itu, dirinya berharap kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk mensosialisasikan kepada masyarakat agar menyambut dan mengikuti jalanya Pilkades dan Pilkada dengan tertib.
Lebih lanjut, Kapolres mengimbau masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban dimasyarakat. Jangan sampai mudah diprovokasi dan hindari isu-isu sara, berita bohong (hoaks) terkait pelaksanaan Pilkades hingga Pilkada Kedepannya.
Pengurus Masjid As – Shobirin Desa Paal Muhammad Junaidi mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolres Melawi dan rombongan. Dirinya dan pengurus Masjid yang lainnya tentunya akan senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menjaga persatuan dan kesatuan seluruh umat.
Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi dan rombongan dalam kunjungannya, memberikan sebuah cidera mata (sarana kontak) sebuah kipas angin kepada Masjid As – Shobirin Desa Paal Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi.
Januar