Pembangunan Areal Dekranasda Ditinjau Plt Bupati Cianjur

Cianjur, Koranpelita.com

Plt Bupati Cianjur, Jawa Barat, H. Herman Suherman, meninjau proses pembangunan areal Dekranasda di Cugeunang, Cianjur, Selasa (25/2). Kunjungan didampingi Kadisparpora, Yudi Ferdiana beserta jajarannya.

Plt Bupati Cianjur, mengharapkan dibangunnya area gazebo di sekitaran Gedung Dekranasda sudah sepantasnya bisa mendorong dan mengundang wisatawan untuk datang ke Cianjur. Selain itu, bisa dinikmati seluas luasnya oleh masyarakat, sehingga budaya/kearifan lokal akan berkembang.

Diharapkan pula, akan memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi peningkatan derajat ekonomi pengusaha lokal untuk mengembangkan UKM/UMKM, “Sejumlah potensi UKM/UMKM yang berada di Cianjur harus semakin dikembangkan dan bisa terjaring secara utuh,” ungkapnya.

Kadisparpora, Yudi Fedian, menjelaskan penataan di areal Dekranasda, akan dilanjutkan pada tahun ini, tujuannya supaya lebih menarik. Diharapkan nantinya tidak hanya sebagai sarana kegiatan destinasi saja akan tetapi berbagai kegiatan, religious, entertaint, sosial, serta kegiatan kemasyarakatan lainnya yang dapat menarik wisatawan disana.

Fasilitas yang sudah ada gazebo – gazebo, Hall Gazebo, areal parkir, taman, sedangkan nanti yang akan dibangun penambahan fasilitas-fasilitas seperti camping ground, tempat akomodasi wisata, penataan warung – warung, pintu masuk, termasuk penataan taman, areal parkir dibuat senyaman mungkin. (Man Suparman)
000

About redaksi

Check Also

Pentingnya Jaga Netralitas Pilkada, Pemkot Semarang dan Bawaslu Gelar Apel Akbar

Semarang,KORANPELITA– Memastikan kesiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Pemerintah Kota Semarang bersama Badan Pengawas Pemilu …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca