BNN Lakukan Percepatan Desa/Kelurahan Bersih Narkoba

Cianjur, Koranpelita.com

Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, melakukan percepatan Program Desa/Kelurahan Bersih Narkoba.

Terkait itu, BNN Kabupaten Cianjur, melakukan audensi dengan Plt Bupati Cianjur,H.Herman Suherman,Jum’at (21/2) di Pendopo Kabupaten.

Kepala BNN Kabupaten Cianjur, AKBP. H. Basuki, mengemukakan, percepatan Program Desa/Kelurahan Bersih Narkoba dalam rangka pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Kabupaten Cianjur.

Dilaksanakannya audensi dengan Plt Bupati, untuk memberikan gambaran, sekaligus melaporkan kepada Plt Bupati Cianjur tentang pelaksanaan kegiatan pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba melalui Program Desa Bersih Narkoba di Kabupaten Cianjur.

Plt Bupati Cianjur,H. Herman Suherman,mengapresiasi segala upaya BNN yang telah mensosialisasikan dan mencegah peredaran bahaya narkoba kepada warga masyarakat di wilayah Kabupaten Cianjur. Sehingga pengetahuan masyarakat pun mengetahui bahaya apabila terlibat pada penggunaan dan penyalahgunaan Narkoba.

Menurutnya, Pemerintah Daerah akan mendukung program yang akan dilaksanakan oleh BNN Kabupaten Cianjur, demi terwujudnya Desa/Kelurahan Bersih Narkoba di wilayah Kabupaten Cianjur. (Man Suparman)
000

About redaksi

Check Also

National Karate Championship Tahun 2024 Piala Pangdam IV/Diponegoro Resmi Digelar

Semarang,KORANPELITA.Com – Kasdam Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., secara resmi membuka turnamen …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca