Cianjur, Koranpelita com
Kepindahan perkantoran Sekretariat Daerah (Setda) Cianjur ke Gedung Agnek Pasir Sembung, Cilaku hanya bersifat sementara.
“Nanti akan pindah lagi ke perkantoran eks SMA setelah dipugar akan dijadikan perkantoran Setda,” kata Kabag Humas dan Protokol Setda Cianjur, Iyus Yusuf kepada Koranpelita.com, Selasa (11/2) terkait kepindahan perkantoran Setda tersebut.
Perkantotan Setda yang pindah sementara yaitu Seksa, Bagian Humas dan Protokol, Barjas, Bagian Ekonomi, Bagian Kesra, dan laiinta. Sedangkan Diskominfo pindah ke kantor Dishub dan Arpusda ke Jalan Selamet Riyadi.
Perlantoran eks SMA 2 Cianjur itu, kini sudah dikosongkan menjelang dilakukan pemugaran.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya Sekretaris daerah (Sekda) dan para pejabat serta jajarannya di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Cianjur, tidak akan berkelas lagi. Mereka akan pindah ke Agnek, parkantoran baru di dekat Tempat Pembuangan Sampah (TPA) Pasir Sembung, Kecamatan Cilaku.
Sekda bersama para kepala bagian dan jajarannya, selama ini berkantor di ruangan yang berkelas-kelas, karena ruangan kerja yang digunakan bekas kelas-kelas siswa/siswi SMA Negeri 2 (Smanda) dan dulunya bekas bangunan SPG Negeri Cianjur. Dengan kepindahannya ke Pasir Sembung, Sekda dan para kepala bagian serta jajarannya, tidak berkekelas lagi, tetapi bekerja di ruangan kerja yang seperti pada umumnya.(Man Suparman)
000