Surabaya, Koranpelita.com
Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Nurhidayat didampingi Komandan Pusat Latihan Operasi Laut (Danpuslatopsla) Kolonel Laut (P) Hendri Supriyanto dan Komandan Pusat Latihan Elektronika Kendali Senjata (Danpuslatlekdalsen) Kolonel laut (P) Syufenri, S.Sos., M.Si melaksanakan Inspeksi di Gedung R.Sudomo yang berada dibawah Puslatlekdalsen Kodiklatal.
Dalam inspeksi tersebut Komandan Kodiklatal selain didampingi Komandan Puslat Opsla dan Komandan Puslatlekdalsen juga didampingi seluruh perwira yang berada dibawah Puslatopsla dan Puslatlekdalsen. Gedung R.Sudomo sebagai tempat sarana latihan bagi prajurit TNI AL ini sebelumnya bernama gedung Joint Operational Planning Role (JOPR).
Disela sela inspeksi Komandan Kodiklatal Laksda TNI Nurhidayat menyampaikan agar para prajurit yang menjadi pengawak gedung untuk selalu menjaga kesiapan, kerapian dan kebersihan gedung maupun kebersihan lingkungan.
Menurutnya gedung R.Sudomo yang berada dibawah Puslatlekdalsen ini digunakan dalam berbagai latihan TNI AL salah satunya latihan Puncak Armada Jaya yang menuntut kesiapan sarana dan prasaran sewaktu waktu. Oleh sebab itu para pengawak gedung dituntut untuk menjaga kesiapsiagaan peralatan dan simulator yang berada didalamnya.
Disisi lain Dankodiklatal ini juga berpesan agar para prajurit pengawak gedung menghemat pemakian aliran air dengan menggunakan seperlunya dan mematikan apabila tidak digunakan. Selain penghematan air dalam inspeksinya tersebut Komandan Kodiklatal juga menyampaikan penghematan penggunaan listrik dengan menggunakan lampu seperlunya.(ay)