Dankodiklatal Laksda TNI Dedy Yulianto secara resmi menghadiri pengarahan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P yang digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Hayam Wuruk Mako Kodam V Brawijaya.(penkodiklatal)

Komandan Kodiklatal Hadiri Pengarahan Panglima TNI di Mako Kodam V Brawijaya

Surabaya,  Koranpelita.com

Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Dedy Yulianto secara resmi menghadiri pengarahan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P yang digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Hayam Wuruk Mako Kodam V Brawijaya.

Selain Panglima TNI hadir dalam acara tersebut Kapolri Jendral Polisi Drs. Idham Azis, M.Si. para Pangkotama TNI diantaranya Pangdam V Brawijaya, Gubernur AAL, Kas Koarmada II, Kapolda Jatim dan pejabat TNI Polri sewilayah Jawa Timur.

Dalam pengarahanya Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P menyampaikan bahwa bulan ini adalah bulan desember yang merupakan bulan terakhir di tahun 2019. Menurutnya diakhir bulan ini ada dua agenda yang perlu mendapatkan perhatian dijajaran TNI dan Polri.

Adapun dua acara tersebut adalah perayaan Natal tanggal 25 Desember untuk saudara kita yang beragama Nasrani dan pergantian tahun yang lebih dikenal dengan malam tahun baru untuk tahun 2020.

Menurutnya dua kegiatan tersebut akan menyita perhatian TNI dan Polri dimanpun ditugaskan. Oleh sebab itu perlu adanya Sinergitas dan kerjasama antara dua lembaga tersebut dalam mengamanakan kegiatan peringatan Natal dan tahun baru 2020.

Kepada para prajurit TNI dan Polri yang terlibat dalam pengamanan tersebut Panglima TNI menyampaikan ucapan terimakasih atas dedikasi dan loyalitas dalam pelaksanaan tugas.  Semoga dalam pengamanan tersebut dapat menciptakan suasana yang kondusif dan aman.(ay)

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca