Satgas Yonif MR 411/Pdw Kostrad Pamtas RI-PNG menggelar lomba baca puisi memperingati Hari Guru tahun 2019. (Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 411 Kostrad)

Satgas Yonif MR 411/Pdw Kostrad Gelar Lomba Baca Puisi Bertajuk “Terimakasih Guruku”

 

Merauke,  Koranpelita.com

Sebagai kado dan ungkapan terimakasih kepada guru, diperingatan Hari Guru Nasional tahun 2019, Satgas Batalyon Infanteri Mekanis Raider (Yonif MR) 411/Pdw Kostrad Pengamanan Perbatasan Republik Indonesia-Papua Nugini (Pamtas RI-PNG) menggelar lomba baca puisi yang bertajuk “Terimakasih Guruku” dan pemberian bunga dari siswa-siswi untuk para Guru di SD Inpres Bupul 13, Kampung Kirelly, Distrik Ulilin, Kab. Merauke, Papua, Selasa (26/11).

“Apapun profesi, pangkat dan jabatan kita, mulai dari para pejabat tinggi sampai kalangan biasa, kita bukanlah apa-apa tanpa jasanya para guru. Jasa guru sangat luar biasa, sehingga kita bisa menjadi orang sukses berkat gemblengan para pahlawan tanpa tanda jasa itu,” kata Dansatgas Yonif MR 411/Pdw Kostrad Mayor Inf Rizky Aditya S.Sos., M.Han., di Distrik Elikobel, Merauke, Papua, Rabu (27/11).

Dansatgas mengungkapkan bahwa momen peringatan Hari Guru yang jatuh setiap tanggal 25 November dimanfaatkan oleh Pos Bupul 13 dipimpin Letda Inf Yusri Khoirudin bersama empat orang anggotanya, untuk memberikan kado sebagai apresiasi dan terimakasih kepada para guru yang mengabdikan dirinya di SD Inpres Bupul 13 perbatasan RI-PNG.

“Adapun kado yang diberikan, yakni melalui lomba baca puisi yang ditujukan untuk dewan guru di sekolah tersebut, bertindak sebagai juri dari personel Pos Bupul 13. Acara yang digelar secara sederhana itu mampu menciptakan suasana haru karena baru pertama kali di adakan,” kata Mayor Inf Rizky Aditya.

Sementara itu, Danpos Bupul 13 Letda Inf Yusri Khoirudin mengatakan bahwa satgas melaksanakan acara ini sebagai wujud penghormatan dan apresiasi kepada para guru dengan melibatkan para siswa, harapannya agar tertanam rasa kasih sayang dan kebanggaan terhadap para guru yang mendidiknya setiap hari tanpa mengenal lelah.

Salah seorang Guru SD Inpres Bupul 13 Bapak Agus Budiman mengatakan, sangat terharu dan terkesan dengan acara yang digelar oleh Satgas Yonif MR 411/Pdw Kostrad. “Ini adalah yang pertama kali, terimakasih banyak telah memperhatikan kami dan memberikan semangat kepada kami agar dapat melahirkan generasi-generasi unggul dari tanah Papua ini,” katanya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca