Peringatan Maulid di Kodiklatal. (penkodiklatal)

Dankodiklatal Pimpin Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H/2019 M

Surabaya,  Koranpelita.com

Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Dedy Yulianto, memimpin pelaksanaan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H/2019 M yang diikuti prajurit, Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan perwakilan anggota Jalasenastri Gabungan Kodiklatal. Adapun peringatan Maulid Nabi tersebut dipusatkan di Masjid Ibadurrahman Kesatrian Bumimoro Kodiklatal Surabaya.

Hadir dalam peringatan tersebut para pejabat Utama Kodiklatal diantaranya Wadan Kodiklatal Laksma TNI B. Ken Tri Basuki, M.Si., (Han),CHRMP, Dirdiklat Laksma TNI Deny Septiana S.I.P., M.A.P, Dirum Laksamana Pertama TNI Rubiyanto, S.E., M.M., CHRMP, Dankodikopsla Laksma TNI Irwan Achmadi, M.Tr, (Han). Selain itu hadir pula perwakilan pengurus Gabungan Jalasenastri Kodiklatal dan Ustaz Dr. Ahmad Muzakki Al Hafidz sekaligus sebagai penceramah.

Komandan Kodiklatal Laksda TNI Dedy Yulianto dalam sambutannya menyampaikan bahwa makna Maulid Nabi yang terus diperingati setiap tanggal kelahiran beliau, bukan hanya bersifat seremonial, namun sebuah momen spiritual untuk mengingatkan kita bahwa Nabi Muhammad Sholallahu Alaihi Wasallam sebagai figur tunggal yang mengisi pikiran, hati dan pandangan hidup kita. Tidak hanya menjadi tokoh sejarah fiktif dalam diri kita, tapi betul-betul secara konkret tertanam, mengakar, menggerakkan detak-detak jantung dan aliran darah ini.

Lebih lanjut disampaikan bahwa kita tidak boleh mengabaikan Uswahtul Hasanah Rasulullah Sholallahu Alaihi Wasallam, karena kesungguhan mengikuti teladan rasulullah secara utuh dalam mengarungi perjuangan hidup ini adalah kunci menuju kehidupan umat yang lebih maju dan bermartabat di masa yang akan datang.

Adapun uraian lebih luas tentang hikmah peringatan Maulid Nabi Muhammad Sholallahu Alaihi Wasallam, akan disampaikan oleh Ustaz Dr. Ahmad Muzakki Al Hafidz, Imam besar Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, dengan tema, ”Dengan Hikmah Maulid Nabi Muhammad Sholallahu Alaihi Wasallam Tahun 1441 H/2019 M Kita Implementasikan Akhlak Mulia Dalam Kehidupan Sehari-Hari Guna Mewujudkan Prajurit Dan Pns Tni Profesional Kebanggaan Rakyat.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca