Olahraga Bersepeda Tingkatkan Kebersamaan Prajurit Kodam Jaya/Jayakarta

Jakarta,  Koranpelita

Bersepeda atau yang populer disebut gowes, adalah salah satu jenis olahraga ringan yang mudah dilaksanakan oleh segala usia. Mengenai manfaatnya bagi kesehatan, bersepeda juga tak kalah besar dari olahraga berjalan kaki, joging bahkan aerobik.

Hari pertama menjabat Kasdam Jaya setelah dilantik Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen Eko Margiyono, Kamis kemarin Kasdam Jaya/Jayakarta  Brigjen TNI M. Saleh Mustafa melaksanakan Funbike bersama pejabat Kodam Jaya/Jayakarta dan anggota club sepeda yang terdiri dari prajurit Kodam Jaya Jumat (8/11).

Bersepeda santai ini mengambil rute ± 25 Km mengelilingi beberapa tempat di kota Jakarta. Rombongan berangkat dimulai pukul 06.00 wib dengan start di depan Aula A. Yani Kodam Jaya/jayakarta dan finish di Mabesad Jakarta Pusat.

Acara yang digelar ini untuk menggairahkan olahraga diantara pejabat Kodam Jaya dan para prajurit. Kegiatan ini akan terus dilanjutkan menjadi kegiatan rutin setiap minggu yang akan melibatkan lebih banyak personel prajurit.

Selain itu kegiatan ini sebagai sarana untuk meningkatkan kesehatan bagi tubuh, melatih koordinasi otot dan syaraf, melatih paru-paru dan pernafasan, paling baik bagi kesehatan tulang punggung dan sangat banyak membakar kalori.

Kasdam menambahkan bahwa kegiatan fun bike atau sepeda santai baru saja dilaksanakan dapat jadikan tempat bermanfaat untuk mempererat kebersamaan dan menjalin tali silaturrahim serta memberikan hiburan bagi prajurit Kodam Jaya/Jayakarta.

Selain itu diharapkan dapat memberikan pencerahan pemikiran dan nilai tambah khususnya dalam hal peningkatan kualitas kesehatan prajurit maupun sarana komunikasi sosial Kodam dengan masyarakat yang dilalui.(ay)

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca