Komandan Pusdikkav Kodiklatal Resmikan Penggunaan Mushola Al Ikhlas

Surabaya,  Koranpelita

Pusat Pendidikan Kavaleri (Pusdikkav) Komando Pendidikan Marinir (Kodikmar) Kodiklatal memiliki sarana ibadah baru Mushola Al Ikhlas, setelah Komandan Pusdikkav Kodikmar Kolonel Marinir Kusyuwono secara resmi meresmikan penggunaan Mushola baru yang berada di bawah Pusdikkav kesatrian Ewapangalela Kodikmar Gunungsari Surabaya.

Hadir dalam acara peresmian tersebut para pejabat utama Pusdikkav Kodikmar diantaranya para Komandan Sekolah, para Kabag dan seluruh Perwira Bintara dan Tamtama dilingkungan Pusdikkav. Selain itu hadir pula Ketua Ranting dan pengurus Jalasenastri Pusdikkav.

Komandan Pusdikkav Kodikmar Kodiklatal Kolonel Marinir Kusyuwono dalam sambutanya menyampaikan bahwa peresmian penggunaan mushola Al Ikhlas yang berada dibawah Pusdikkav Kodikmar tersebut dalam upaya meningkatkan keimanan dan ketaqwaan prajurit antap dan prajurit siswa yang sedang menempuh pendidikan di Pusdikkav Kodikmar Kodiklatal.

Menurutnya dengan keberadaan mushola tersebut diharapkan para prajurit dapa‎t beribadah sholat secara tepat waktu dan berjamaah selain itu dapat meningkatkan pemahaman Islam karena didalam mushola tersebut juga dilengkapi beberapa buku mengenai pemahaman agama islam.

Pamen melati tiga dipundak tersebut juga menyampaikan bahwa keberadaan mushola tersebut juga sebagai pembinan rohani prajurit Pusdikkav, karena disetiap minguu tepatnya hari rabu dilaksanan kauseri agama Islam yang diisi penceramah dari Perwira Rohani Islam (Parohis) Subdisbintal Kodiklatal ataupun dari prajurit antap Kodikmar.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca