Banjarmasin, Koranpelita.com
Sebelum menempati gedung barunya, jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan (Kalsel) Kamis (3/10/2019) malam, melaksanakan sholat hajat bersama.
Sholat hajat diikuti Kepala Kejaksaan Tinggi ( Kajati) Kalsel Arie Arifin SH, Wakajati Hj Masmunah SH, serta para asisten dan seluruh jaksa di Kejati setempat.
Usai sholat hajat, berlanjut membacakan surah Yasin dan tausiyah yang diisi oleh Ustad KH Mubarak
Dalam ceramahnya Ustad Mubarak memaparkan makna ‘rasa syukur’ kepada Allah.
“Cara bersyukur dengan terus meningkatkan ibadah kita pada Allah,” sebut Ustad Mubarak.
Dari itu diapun mendoakan dan berharap agar gedung tambahan yang baru berlantai empat itu ditempati, nantinya akan bisa membawa keberkahan, kesehatan, dan selamat dalam bekerja.
“Semoga semua pegawai kejaksaan selalu selalu dilindungi Allah SWT,” ujar Ustad Mubarak .dalam doanya.
Sementara Arie Arifin mengatakan, sangat mensyukur atas nikmat yang sudah diberikan Allah berupa gedung tambahan untuk jajrannya.
“Mudahan ini jadi keberkahan terutama bagi rekan jaksa diseluruh Kalsel,” kata dia.
Kajati juga mengatakan selain akan menempati gedung baru rencananya pihaknya juga akan membangun mushola di lingkungan apartemen milik Kejaksaan di Jalan Kayu Tangi Banjarmasin Utara.
“Doa kan semoga rencana ini berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan,” sebut Arie Arifin.
Sebelumnya, ibadah sholat hajat bersama di gedung baru hasil pinjam pakai milik Pemerintah Provinsi Kalsel malam itu, juga mengundang anak yatim dari Panti Asuhan Al Ashar Kayu Tangi Banjarmasin.
Adapun gedung tambahan akan digunakan khusus untuk pelayanan satu pintu dalam kaitan mendukung program Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Dilingkungan Kejati Kalsel. (Ipik)