Jakarta, Koranpelita
Komandan Jenderal Akademi TNI Laksdya TNI Aan Kurnia,S.Sos.,M.M menghadiri rapat pembahasan penyelesaian permasalahan aset Kemhan dalam hal ini Akademi TNI yang sampai saat ini masih digunakan oleh Pemerintah Kota Magelang berlangsung di Ruang Sidang Utama Gedung A Lant II Kemendagri ,Senin (16/9).
Rapat pembahasan kali ini merupakan kelanjutan dari rapat-rapat sebelumnya yang sudah dilaksanakan antara Pemko Magelang dan Akademi TNI yang difasilitasi Kementerian Dalam negeri untuk mencari solusi terbaik
Aset Akademi berupa tanah dan bangunan yang saat ini digunakan oleh pemerintah Kota Magelang yang saat ini digunakan sebagai sebagai kantor, terdaftar dalam Inventaris Kekayaan Negara (IKN) di Kemenkeu dalam status pinjam pakai oleh Pemerintah Kota Magelang sejak tahun 1995 dengan luas tanah 4.7569 Ha.
Disisi lain Akademi TNI saat ini dalam melaksanakan tugas pokoknya dibidang pendidikan pertama perwira, menggunakan atau masih menumpang di Akademi Militer Magelang, sehingga sesuai dengan keputusan bersama, aset yang dimiliki Akademi TNI yang ada di Magelang ini nantinya akan difungsikan sebagai Markas Komando Akademi TNI yang baru sehingga dapat mendorong peningkatan kinerja dan pelaksanaan tugas Akademi TNI . (Penerangan Akademi TNI)