Surabaya, Koranpelita
Komando Armada (Koarmada) III memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada seluruh murid SD Inpres 20 Jl. Inda Arfan, Katinim, Distrik Salawati, Kabupaten Sorong, Papua Barat.
Bantuan tersebut diserahkan Asisten Pembinaan Potensi Maritim Pangkoarmada III Kolonel Marinir Sugianto, S.Sos., mewakili Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M., Kamis (12/9). Penyerahan bantuan disaksikan langsung Kepala Sekolah SD Inpres 20 Salawati, Mokhamad Idris bersama Dewan Guru sekolah tersebut.
Bantuan tersebut berupa perlengakapan sekolah antara lain tas, buku tulis, dan peralatan tulis. Bantuan ini guna memotivasi murid untuk belajar lebih giat dalam meraih masa depan serta cita-cita mereka masing-masing.
Bantuan serupa juga diberikan kepada murid SD lainnya di wilayah Distrik Salawati.
Pendidikan merupakan suatu hal yang sangat penting bagi seluruh umat manusia. Di belahan dunia manapun pendidikan sangatlah penting untuk memajukan dirinya sendiri maupun bangsa dan negaranya. Dengan demikian dibutuhkan perhatian dari semua pihak karena masa depan suatu bangsa akan ditentukan oleh anak-anak selaku generasi penerus bangsa.
Koarmada III senantiasa berupaya memberikan bantuan pendidikan kepada sejumlah sekolah, tidak hanya terbatas pada sekolah di sekitar wilayah tersebut, tetapi juga di daerah lain, utamanya di pesisir dan daerah terpencil dan kurang mampu, sehingga mereka juga dapat mengenyam pendidikan dengan baik.
Dalam penyerahan bantuan tersebut dibarengi dengan kegiatan penyuluhan tentang bela negara.(ay)